Rabu, Maret 20, 2013
18
JAKARTA-(IDB) : Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) akan menerima kunjungan Perdana Menteri Timor Leste, Xanana Gusmao, di Istana Merdeka Jakarta Pusat pada siang nanti.

Berdasarkan informasi dari Biro Pers Kepresidenan, Rabu (20/3/2013), Presiden SBY bertemu Xanana pukul 14.00 WIB.

Setelah itu, Presiden SBY juga akan menerima kunjungan mantan Perdana Menteri Inggris, Tony Blair, di Kantor Presiden pada pukul 15.30 WIB.

Belum diketahui pasti apa agenda pembahasan yang akan dilakukan Presiden dengan dua tokoh tersebut.

Kunjungan Xanana Gusmao dan Tony Blair, selain bertemu dengan Presiden, juga dalam rangka menghadiri pertemuan Jakarta International Defence Dialogue (JIDD) yang diselenggarakan Kementerian Pertahanan di Jakarta Convention Centre, Senayan. Mereka diundang sebagai pembicara.

Selain dihadiri oleh para kepala negara dan mantan kepala negara, JIDD juga dihadiri oleh para menteri pertahanan dari berbagai negara.


Kemaren SBY Terima Kunjungan Presiden Belarus

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) akan menerima kunjungan Presiden Belarus, Alexander Lukashenko, di Istana Merdeka, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, hari ini.

Staf Khusus Presiden Bidang Hubungan Internasional, Teuku Faizasyah, mengatakan, Presiden Belarus berkunjung ke Indonesia menjelang peringatan 20 tahun pembukaan hubungan diplomatik kedua negara.

“Kunjungan kenegaraan Presiden Belarus ke Indonesia menjelang 20 tahun pembukaan hubungan diplomatic, mencerminkan semakin diliriknya Indonesia oleh negara-negara di kawasan Eropa Timur sebagai mitra penting mereka di Asia,” ujar Faizasyah dalam keterangan persnya kepada wartawan, Selasa (19/3/2013).

Presiden Belarus, kata Faizasyah, akan melakukan pertemuan bilateral dengan Presiden SBY membahas upaya memajukan kerja sama ekonomi. Selain itu, akan dibahas pula peningkatan kerja sama di bidang pertanian serta ilmu pengetahuan dan teknologi.

Setelah itu, Presiden Belarus akan menggelar pertemuan dengan sejumlah pelaku bisnis di Indonesia dan meletakkan karangan bunga di Taman Makam Pahlawan, Kalibata, Jakarta Selatan.

Faizasyah berharap, kunjungan kenegaraan Presiden Belarus bisa menghasilkan kerja sama konkret di berbagai bidang, utamanya di bidang ekonomi.

Sebagai anggota Eurasian Economic Community bersama dengan Rusia dan Kazakhstan, Belarus merupakan salah satu pintu masuk utama produk-produk Indonesia ke kawasan Eropa Timur dan Rusia.






Sumber : Okezone

18 komentar:

  1. seneng liat pemimpin negara ini begitu di hargai oleh pemimpin negara lain.. semoga di 2014 ada sosok seperti beliau, yang mampu menjaga martabat dan hargadiri bangsa....
    malaupun suka mau naikin bensin, tapi gak apa
    gw tetep salut sama beliu....
    :D

    BalasHapus
  2. beliau berhasil menjabat presiden 2periode sampai akhir,, menurut gw itu udah bagus.!

    BalasHapus
  3. atas saya pasti orang bemokrat, partainya cacat, presidennya juga cman bisa nyanyi doang, album dibanggain tuh,

    2 periode juga hasil ngebegoin rakyat, inget tuh iklan :

    TIDAK, TIDAK, KATAKAN TIDAK, TIDAK, TIDAK, KATAKAN TIDAK PADA(HAL) KORUPSI

    BalasHapus
  4. Kroni bemokrat tuh tikus negara.
    Wajib dibunuh kayak buroxx sama ano diatas

    BalasHapus
    Balasan
    1. anda mengancam akan membunuh bro?

      Hapus
  5. presiden indo adalah pemimpin seluruh bangsa, bukan hanya dari golongan tertentu saja.

    BalasHapus
  6. komenlah yang baik,jangan kayak preman,saya percaya sobat2 ano di IDB punya pendidikan dan wawasan yg baik. Semoga IDB tetap jaya selalu...

    BalasHapus
  7. gara2 komenan aja ampe mau bunuh2 an ngeri amat cieehhh hahaha... buka pola pikir selebar lebar nya.. gak ada partai yg bersih bro semua partai juga pasti ada oknum koruptor nya...

    BalasHapus
  8. JIDD adalah permulaan yang bagus, bila ini bisa diorganisasi secara teratur bisa membuahkan banyak hal yang baik.
    SBY hanyalah dicitrakan jelek oleh musuh-2nya. hendaknya kita rakyat kecil jangan mudah terhasut. kalau kita lihat hasil kerjanya? tentu kita bisa melihat perbedaan Indonesia 1998 dan Indonesia 2013.
    saya termasuk generasi yang masih mengingat betapa susah dan mencekam hidup ditahun 1965, betapa kasarnya pemilu 1972. tetapi suharto berhasil memberikan stabilitas 32thn dan para tetangga pada segan pada kita.

    Kalau kemidan kita mendambakan demokrasi adalah hal yang nyata, tapi kita harus tahu batasannya. harus bisa membedakan antara mengkritik dan menghujat.

    BalasHapus
  9. Kenapa berita2 seperti ini tidak pernah tersiar di tivi yah? Pantesan 3 hari ini tol bandara dijaga PM..kalo saya nggak ngikutin info indo defence,nggak bakalan tau ada apaan.. Gregetan saya sama tivi skrg.. Berita kampungan dimasukin,,berita2 seperti ini tidak pernah disiarin..saya doakan pada kualat itu pemilik2 tivi swasta..

    BalasHapus
  10. ahhh percuma kalau gak borong senjata....heli serang,jet(pengganti kfx yg gagal),fregat sekelas de zeven pruvicien,rudal pertahanan udara s400...kapal selam+vls......itu baru niat,wong semua alutsista masih kayak odong2 gitu

    BalasHapus
  11. woles lah bro..., semua pasti kebeli, kita kan juga butuh tiToT..tiToT..,
    untuk koment-koment yang menghujat bahkan sampai mau ngebunuh aku saranin dihapus saja sebab gak ada manfaatnya.

    Sebagai manusia SBY jelas punya kelebihan dan kekurangan, gak ada manusia sempurna atau superior kagak superman. Semua pemimpin baik di Indonesia dan Dunia sono, pasti punya sisi baik dan buruk dalam memimpin negaranya.

    Tapi kita masih beruntung bisa komentar dan kritik yang membangun untuk kepentingan bangsa ini. Ini sebagai sisi positif atas proses demokrasi yang didobrak oleh rakyat Indonesia. Sekarang kita harus tau bahwa demokrasi tetap harus menghormati hak-hak orang lain, bukan semau gue.

    Begitu juga media massa saat ini banyak yang ditopangi oleh politik praktis, kurang berimbang dalam pemberitaan juga berdampak image negatif warga pada pemimpinnya. Media semacam ini seharusnya gak perlu ditonton, sebab diri kita sendirilah yang harus punya filter mana yang patut diambil dan mana yang tidak perlu kita ambil sisi positifnya.

    Sekarang kita sudah masuk ke era demokrasi, tapi yang Pancasilais, itulah yang dinamakan Demokrasi Pancasila yang sekarang kita lupakan nilai-nilai luhur yang ada pada Pancasila sebagai Pedoman Hidup kita Dalam bernegara & bermasyarakat.

    Ayolah kita dengungkan kembali nilai-nilai luhur Pancasila yang sudah mulai kita tinggalkan.

    Korupsi harus kita sepakati bersama sebagai musuh negara, bukan lagi musuh para penegak hukum tapi sudah menjadi musuh bersama kita semua. HARUS DAN WAJIB DIBABAT HABIS DI NEGERI INI. Hukuman yang berat dan memiskinkan si pelaku akan membuat jera dan pembelajaran bagi kita semua untuk tidak berbuat KORUPSI.

    Hukum Mati & Miskinkan dengan cara itu mudah-mudahan bangsa ini bebas dari Koruptor. Amin.

    BalasHapus
  12. anonim 19.22 dan 20.12

    selamat... lu pade emang orang2 yang paling hebat.... walaupun ga punya kontribusi nyata buat kebaikan masyarakat.. walaupun cuma bisa ngomong/menghina/menghujat orang padahal orang paling omong doang di dunia... kerjanya hujat orang tapi tapi ga lebih kaya hama... ga bisa hargai kerja/karya orang.. ingat bro no body perfect.. setiap kekurangan pasti ada dan kesalahan tetap ada ganjarannya... dont worry

    BalasHapus
  13. Penghujat itulah manusia tak berguna!!!

    BalasHapus
  14. Gw tungguin d Polda itu orang yg hujat Kepala Negara.

    BalasHapus
  15. Yang gemar menghujat itu mungkin dulu waktu ibunya hamil berantem sama suaminya teruuuss! Tiap hari pasutri hujat menghujat, makanya begitu lahir anaknya itu turunan penghujat. Kasihan.

    BalasHapus
  16. Wuiiihhh...
    Sampai Bunuhh"an gilaa.
    Tapi broo semua itu udah menunjukan kalo rakyat itu muak sama yg namanya koruptor.
    Para petinggi harus ubah pola pikirnya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Penghujat Kepala Negara adalah pro asing yg takut & tdk ingin TNI kuat!!!! LSM bangsat, kaum merah yg menusuk dr belakang & pura2 anti korup tapi lebih maling.

      Hapus