JAKARTA-(IDB) : Komandan Resimen Kavaleri-2 Marinir (Danmenkav-2 Mar) Kolonel Marinir
Herry Djuhaeri yang diwakili oleh Wadan Menkav-2 Mar Letkol Marinir
Supardi secara resmi membuka latihan Dinas Dalam (LDD) mengemudi
Kendaraan Tempur (Ranpur) di garase Menkav-2 Mar, Cilandak, Jakarta
Selatan, Rabu (19/02/2014).
Dalam
sambutan Danmenkav-2 Mar yang dibacakan oleh Wadan Menkav-2 Mar
menyampaikan, sebagai prajurit Resimen Kavaleri dihadapkan pada material
kesenjataan berat yang harus kita pelihara dan kita rawat agar selalu
siap mendukung pelaksanaan tugas yang dibebankan kepada kita. Untuk
menjaga kesiapan personel tersebut maka pembinaan personel perlu
diupayakan dan salah satunya adalah dengan pembinaan kemampuan mengemudi
Ranpur.
Lebih
lanjut, Danmenkav-2 Mar menekankan kepada seluruh peserta LDD agar
mengetahui karakteristik dan bagian-bagian Ranpur serta mengetahui
tehnik mengemudi yang baik dan benar.
Selain mampu menguasai Ranpur
dengan baik, juga mengetahui prosedur penyiapan Ranpur dengan benar,
mengetahui sistem kerja ranpur termasuk sistem alat komunikasi dan mampu
memelihara dan memperbaiki Ranpur sampai dengan tingkat I dan II.
Diakhir
amanatnya Danmenkav-2 Mar menyampaikan kepada seluruh peserta LDD untuk
mengikuti pelatihan ini dengan baik, dengan harapan bekal yang diterima
dalam LDD ini dapat dipraktekan dan diterapkan di satuan masing-masing .
Turut
hadir dalam upacara pembukaan LDD tersebut perwira Staf Menkav-2 Mar,
Para Komandan Satlak Menkav-2 Mar serta Perwira undangan lainnya.
Sumber : Kormar
0 komentar:
Posting Komentar