Jumat, November 15, 2013
18
JAKARTA-(IDB) : TNI terus melakukan modernisasi peralatan utama sistem persenjataan (alutsista). Bulan depan, sebanyak 54 tank jenis amphibi dari Rusia akan didatangkan TNI Angkatan Laut.

"Marinir pada akhir tahun ini di bulan Desember akan kedatangan 54 tank amphibi marinir dari Rusia," ujar Kepala Staf Angkatan Laut Marsekal TNI Marsetio usai menjadi inspektur upacara pada HUT Marinir ke-68 di Markas Komando Marinir Cilandak, Jakarta Selatan, Jumat (15/11/2013).

Tank lainnya yang akan datang adalah jenis BTR sebanyak 4 buah. Marsetio menambahkan pihaknya juga saat ini sedang menjalankan pengadaan 3 buah kapal selam yang dibeli dari pemerintah Korea Selatan.

"Kemudian 2 kapal Frigate yang dibangun di PT PAL. Kita tahun depan secara bertahap mulai April membeli 3 Frigate dari Inggris," sebutnya.

"Akan ada 16 kapal cepat roket, termasuk alutsista helikopter AKS sebanyak 14 buah," imbuhnya.

Sementara itu, terkait maraknya kapal asing masuk ke wilayah Indonesia, Marsetio menegaskan tidak akan melakukan kompromi untuk menindak.

"Kita tidak pandang bulu. Kita selesaikan semua," tegasnya.




Sumber : Detik

18 komentar:

  1. yg akan datang 54 tank? bukannya 37? Heli AKS yg dibeli 14? bukannya 11? mudah2an beritanya benar.

    BalasHapus
  2. 54 tuh totalan sepertinya, gabungan 17 yang sudah ada.

    BalasHapus
    Balasan
    1. yoi maz broo..
      Betul sampean..total 54 gbungan dr 17 yg udh hadir..

      Hapus
  3. Kalo cuman 54 biji yo jelas kurang banget dunk pak, negri kita pantainya luar biasa panjang, usul paling tidak kita punya 300 biji BMP 3F, tank ini luar biasa kemampuannya, gak rugi kalo beli banyak.

    BalasHapus
    Balasan
    1. ya bertahap lah
      skrng 54 MEF nanti 100 selanjutnya 200
      kan bisa jadi begitu gan
      anggarannya dah di bagi2 semua

      Hapus
  4. Trus BMP yang dibeli tipe apa kok cuman 4 biji, kayak beli buat pasukan pemberontak aja, ini institusi negara pak, jangan ketengan gitu belinya, malu-maluin aja

    BalasHapus
    Balasan
    1. yang 4 biji BTR gan bukan BMP.... klo tipe kayaknya itu sama seperti yang sudah dipunyai dan ditugasin ke lebanon untuk misi U. klo gak salah jumlahnya 12 dan sekarang mau ditambah lagi 4 biji jadi total 16

      Hapus
    2. bmp3f ini sangat cocok bagi negara kepulauan RI sudah mutlak harus terus diperbanyak digabung rasa gado2 buatan pindad amfibi yg dikembangkan sekarang. untuk pegelaran cepat tentara yg hebat perlu kendaraan yang bagus seperti layak nya BTR 80.. sudah tentu ini merupakan pertahanan yang mampu melumpuhkan pertahanan lawan.. yeaah it's time to rock 'n roll

      Hapus
  5. 2 kapal frigat produksi PT PAL...... (h)

    BalasHapus
  6. Mungkin yg dimaksud 4 BTR80 itu jumlah tambahan 40 buah BTR80- sebab bila lihat data di MEF 1 marinir dapat tambahan 48 BTR80-

    BalasHapus
  7. Kita masih memperbincangkan sesuatu yang kecil. Indo itu negara kepulauan terbesar didunia dan juga garis pantainya. kenapa kita tidak punya kapal perusak sih? Jaman Soekarno aja punya, skarang balik mundur. pelan2 diadakan dong walo cuman 1-2. hehe

    BalasHapus
  8. To para ano2- kita lupa" sebenarnya ka n marinir tidak hanya mempunyai 54BMP3- 130 PT76-40BVP2-12 BTR80-160 BTR50-tapi masih ada tank amfibi laennya*miliknya marinir yg nyaris tak terexpose yaitu: total100 AMX10- ini tank memiliki design futuristik- tapi sayang gak pernah kelihatan ikutan operasi/ latihan- kenapa begitu??? Mohon maksimalkan donk AMX10 marinir itu...

    BalasHapus
    Balasan
    1. AMX10 pernah dicoba dan tenggelam....dan tidak disukai marinir

      Hapus
  9. untuk ke depan kita perlu punya pulau perusak ! pasangi rudal sebagai ancaman laut dan udara, karena apa.. pulau tak akan pernah habis tenggelam.. kecuali pasir nya dijarah..! he..3x

    BalasHapus
  10. BTR 80A cuma 4....? Tidak salah itu? Masa cuma 4? Apa itu cuma karena ada cuci gudang? Mustinya minimal 40 bukan 4....bagaimana sih....

    BalasHapus
  11. Benar Gan, mgkin kita bisa blg itu malu"in krn beli ketengan, tp tw gk gan.? Tipe & seri pespur itu inovatif, produk sama keluaran tahun beda, kualitas jg beda, ini yg mnjadi keuntungan Gan, contoh Sukhoi, kita mulai dr thun 2007 dtg brp biji, smpe skrg lngkap 16 biji, alhasil jika yg 1 diprbaiki msh ada yg lain yg msh bsa nutupi, bandingkan dgn Sukhoi Mlysia, beli sekaligus 18 unit, tipe MKM sama smua, skrg mw upgrade yg mna dluan.? Brg sama smua,.. Jd sepintar"nya kita mikir, lebih pintar petinggi TNI AL kita, so, tnggu kejutan selanjutnya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Betul- saya setuju dg maz ano14.30- melihat begitu luas dan besarnya negara RI ini- tak pantas rasanya beli BTR80 jumlah nya hanya 4 biji( maap)- jumlah seperti itu mungkin hanya dilakukan negara yg hanya memiliki luas wilayah sebesar kecamatan depok dll-lihat aja itu negara srilanka/ myanmar? Yang luas negara nya lebih kecil dari RI- tapi telah membeli 300-600-800 BTR80 seperti yg dimiliki marinir RI- ditambah telah meningkat nya anggaran TNI yg sekarang OKE- aneh belinya cuman 4 biji- saya usul beli saja 500 tank SBS pindad-300 ANOA amfhibi-dan sy usul:maksimalkan/ lakukan programRETROPIT lah untukAMX10 canggih marinir supaya bisaa jadi OKE seperti PT76- BTR50-klo sekarang AMX10 marinir itu difungsikan nya untuk tugas apa sihh?..kok tak pernah nongol2- padahal AMX10 itu masuk kategori tank generasi canggihh - klo ada kelemahan/ coba di retropit-ufgrude -modifikasi-supaya bisa OKE seperti PT76- BTR- BMP- BVP2- ha ha ha( maap) trims-salamdan bravo marinir from DURAN-DURAN NOTORIOUS- ha ha

      Hapus
  12. Saya baca dari blog sebelah bahwa nanti marinir akan di siapkan di papua sebanyak 15rb untuk mencover bagian timur waaahh tambah mantap ajanh Dan pasti peralatanya pun ikut di tambah slamat ulangtahun MARINIR ku jaga selalu tumpah darah mu ,,,,,

    BalasHapus