Kamis, September 20, 2012
0
JAKARTA-(IDB) : Menteri Pertahanan RI Purnomo Yusgiantoro, Kamis (20/9), menerima Dubes Rusia untuk Indonesia, Y.M.  Alexander A. Ivanov, di kantor Kementerian Pertahanan RI, Jakarta.
Maksud kunjungan Dubes Rusia dalam rangka berpamitan sehubungan dengan berakhirnya penugasannya sebagai Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh Federasi Rusia untuk  Indonesia.

Pada saat menerima tamunya, Menhan didampingi Kepala Pusat Komunikasi Publik Mayjen TNI Hartind Asrin, Karo TU Brigjen TNI Drs. Herry Noorwanto, M.A.,M.Ed 

Di Tempat Yang Sama Menhan Terima Kasad Thailand, Bicarakan Kerjasama Pertahanan

Menteri Pertahanan RI Purnomo Yusgiantoro, Kamis (20/9), menerima Kepala Staf Angkatan Darat Thailand, General Prayuth Chan-o-cha beserta rombongan di Kantor Kementerian Pertahanan RI, Jakarta.
 
Maksud  kunjungan Kasad Thailand   dalam rangka  meningkatkan hubungan dan kerjasama di bidang pertahanan kedua negara antara lain dengan menggembangkan  latihan bersama Pasukan Khusus kedua negara.

Selain itu, Kasad Thailand menyampaikan terima kasih kepada Indonesia, karena saat ini hubungan antara Thailand dan Kamboja sudah mulai membaik, setelah kedua negara sepakat melaksanakan Package of solution yang ditawarkan Indonesia untuk mengatasi permasalah antara Thailand dan Kamboja.

Pada saat menerima tamunya Menhan didampingi Kasad Jenderal TNI Pramono Edhie Wibowo, Asisten Personel (Aspers) Kasad, Mayjen TNI Sunindyo, Asisten Pengamanan (Aspam) Kasad Mayjen TNI Eko Wiratmoko, Kapuskom Publik Kemhan Mayjen TNI Hartind Asrin dan Karo TU Sekjen Kemhan Brigjen TNI Drs. Herry Noorwanto, M.A.,M.Ed.



Sumber : DMC

0 komentar:

Posting Komentar