Sabtu, Juli 23, 2011
0
LEBANON-(IDB) : Sebanyak 282 personel Kontingen Indonesia dari beberapa kesatuan tugas yang tengah bertugas di bawah komando United Nations Interim Force in Lebanon (Unifil) menerima medali perdamaian dari PBB. Mereka terdiri dari Satgas Indo FPC sebanyak 150 personel, Satgas Indo FHQSU 49 personel, Satgas Sector East Military Police Unit (Sempu) 75 personel, Satgas Indo Medic 7 personel dan 1 personel dari MTF (Maritime Task Force) Staff HQ.

Penerimaan medali perdamaian ini dilaksanakan di lapangan Sudirman, Camp Green Hill, Naqoura Lebanon Selatan, Kamis (21/7) waktu setempat.

Penyematan medali dilakukan secara langsung oleh Unifil Force Commander kepada Komandan Kontingen Indonesia Kolonel Pnb Yulianta dan perwakilan kelima Satgas. Penyematan medali dilanjutkan oleh Director Mission Support Girish Sinha, Komandan Sektor Barat Brigadir General Gualtiero Mario De Cicco dan Komandan Unifil Military Task Force Rear Admiral Luiz Henrique Caroli kepada pasukan upacara.


 

Pelaksanaan Medal Parade Kontingen Indonesia ini terbagi dalam dua waktu sesuai kebijakan Kolonel Pnb Yulianta selaku Komandan Kontingen Indonesia. Pelaksanaan pertama dilakukan pada 21 Juli untuk Force Commander Aset yang bermarkas di Naqoura dan Sempu. Sedangkan pelaksanaan Medal Parade Indobatt direncanakan akan digelar pada tanggal 5 Oktober mendatang bertepatan dengan Hari Ulang Tahun TNI.







Menurut Komandan Satga (Dansatgas) Konga XXIII-E/Unifil (Indobatt), Letkol Inf Hendy Antariksa dalam pernyataan tertulisnya, Major General Alberto Asarta Cuevaz memberikan ucapan selamat kepada seluruh prajurit Kontingen Indonesia yang telah mendedikasikan diri dengan penuh rasa tanggung jawab sebagai pasukan perdamaian PBB di wilayah Lebanon di bawah naungan bendera Unifil serta menyatakan rasa bangganya terhadap kinerja dan profesionalisme Kontingen Indonesia yang telah ditunjukan selama ini.
 
Pada kesempatan tersebut, prajurit Indonesia melakukan demonstrasi beladiri Tae Kwon Do, Wushu, Karate, Merpati Putih, yang ditutup dengan persembahan Kolone Senapan.
 
Turut hadir pada acara tersebut, antara lain Chief of The Lebanese Armed Forces General Jean Kahwaji, Deputy Mission Support Unifil Girish Sinha, Duta Besar RI Luar Biasa dan Berkuasa Penuh Luar Biasa untuk Lebanon Dimas Samudra Rum, Komandan Unifil Military Task Force Rear Admiral Luiz Henrique Caroli, Wadan Sektor Timur Unifil Kolonel Laut (E) Joko Edi S, Komandan Satgas Yonmek Kontingen Garuda XXIII-E/Unifil (Indobatt) Letkol Inf Hendy Antariksa serta seluruh Komandan Batalyon jajaran Unifil.

Sumber: Jurnas

0 komentar:

Posting Komentar