Senin, Mei 16, 2011
0

JAKARTA-(IDB) : Panglima TNI Laksamana TNI Agus Suhartono, S.E. menerima kunjungan Panglima Angkatan Tentera (PAT) Malaysia YBhg Jeneral Tan Sri Dato’ Sri Azizan Ariffin, TUDM disambut dengan Upacara Kebesaran Militer di Mabes TNI Cilangkap, Kamis (12/5/2011). 

Dalam pertemuan tersebut YBhg Jeneral Tan Sri Dato’ Sri Azizan Ariffin, TUDM  memohon diri seiring dengan berakhirnya masa jabatan sebagai PAT Malaysia, yang dalam waktu dekat akan diserahterimakan kepada pejabat PAT penggantinya  dengan harapan, ke depan hubungan kerjasama kedua negara yang selama ini sudah berjalan dengan baik bisa lebih ditingkatkan lagi, baik dalam bidang latihan maupun pertukaran pendidikan militer. 

Kunjungan PAT Malaysia selain berpamitan kepada Panglima TNI juga menerima penganugerahan Tanda Kehormatan Bintang Yudha Dharma Utama dari Presiden RI  yang disematkan oleh Menteri Pertahanan RI, sebagai penghargaan atas jasa-jasanya dalam rangka lebih meningkatkan hubungan kerjasama yang baik antara kedua negara, khususnya dalam pembinaan dan pengembangan TNI.

Penyematan tersebut berdasarkan Keputusan Presiden RI No: 32/TK/Tahun 2011 tanggal 11 Mei 2011. Ikut mendampingi Panglima TNI dalam pertemuan tersebut,  Kasad Jenderal TNI George Toisutta, Kasal Laksamana TNI Soeparno, Kasau Marsekal TNI Imam Sufaat, S.IP, Kasum TNI Letjen TNI Y. Surjo Prabowo, Asintel Panglima TNI Mayjen TNI Tisna Komara, Kapuspen TNI Laksda TNI Iskandar Sitompul, S.E., Staf khusus Panglima TNI Marsma TNI Prayitno dan Athan RI untuk Kualalumpur.  Sedangkan PAT Malaysia didampingi oleh Brigjen H. Moh. Anuar Rijaldin 

Sumber: Seruu

0 komentar:

Posting Komentar