Selasa, Desember 17, 2013
8
SURABAYA-(IDB) : Untuk  meningkatkan kesiapsiagaan dan naluri tempur prajurit dalam menghadapi peperangan anti kapal selam,  Satkor Koarmatim melaksanakan Latihan Pemantapan Peperangan Anti Kapal Selam di Tactical floor Game (TFG)  Satkor, minggu lalu, Kamis (12/12).

Peserta Latihan adalah Tim PIT (Pusat Informasi Tempur) dan Tim AKS (Anti Kapal Selam) unsur-unsur Satkor Koarmatim. Latihan membahas tentang dasar peperangan AKS, perhitungan masuk daerah bahaya Torpedo Eta TDA, serta penyusunan materi latihan rencana merah.

Dalam latihan ini para peserta latihan juga berdiskusi tentang hal-hal yang mungkin berbeda dalam memahami peralatan dan karakteristik masing-masing KRI. Dengan adanya kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan kerja sama tim PIT dan AKS dalam mengawaki kapal sehingga mampu melaksanakan tugas-tugas sesuai azasinya. 




Sumber : Koarmatim

8 komentar:

  1. Indonesia sampai saat ini sangat lemah menghadapi kapal selam,kapal permukaan yang kita punya anti ks sudah menua seperti porchim class.Pesawat patroli seperti cn 235 kita tidak dilengkapi dengan alat yang memadai untuk anti ks.Tidak punya terpedo,sonobouy,dan bom laut.Sangat disayangkan kita umumnya punya patform seperti kapal,pesawat tapi perlengkapannya seadanya.Istilah orang orang peralatan kita punya bagusnya cuma untuk parade saja,atau pajangan.Miris kita dengan apa yang terjadi...

    BalasHapus
    Balasan
    1. yg udh jadul d hibah kan saja k Australia :d

      Hapus
    2. TANGAN PANJANG NYA AMRIEK DI DPR MENOLAK PEMBELIAN KS DARI RUSIA BACA http://damnthetorpedo-2.blogspot.com/2013/12/pertarungan-di-balik-layar.html

      Hapus
  2. Terpedo qt malah udah bisa bikin sendiri mas..

    BalasHapus
    Balasan
    1. yup bentol bray..., kita dapet licensi dari german, makanya kita masih butuh ks jenis u-209 yang saat ini kerja bareng sama kroya. sayangnya gaksama german lsg.

      Hapus
  3. tenang bray.., kita lagi menuju ke pembangunan kekuatan armada bawah air (submarine) :

    Indonesia Buru Kapal Selam Kilo Class, Amur dan Rudal Klub S
    http://strategi-militer.blogspot.com/2013/12/indonesia-buru-kapal-selam-kilo-class.html#more

    BalasHapus
  4. kekuatan ASW di AL sekarang masih dlm proses..11 AKS SUPERFHANTER-3 CN235 MPA+( belum kelevel ASW full)6 NC212 MPA..mudah2n cepat realisasi.. 3/6CN235 MPA iti ditingkatkan jd versi ASW dg sista HARPOON.EXCOCET.C705.SEASKUA- memang fakta untuk ASW" RI lebih kuat di era80- masa itu RI punya 14 heli ASW WASP-30 nomad mpa..tapi mudah2n di th2014 ASW RI pulih.

    BalasHapus
  5. bagus-bagus-bagus ,,, terus aja UMUM kan semua kegiatan TNI secara terbuka biar musuh-musuh pada tahu sampai dimana tingkat kesiapan perang kita ,,,,

    Sebenarnya Indonesia gak perlu disadap ,,, cari lewat google aja semua rahasia TNI bisa didapat ,,, wah wah wah ,,, KETERBUKAAN NIH YEEEE ,,,,,, REFORMASI NI YEEEE,,,,

    BalasHapus