Rabu, Desember 04, 2013
6
JAKARTA-(IDB) : Pemerintah Indonesia dan Malaysia, bersepakat mempercepat negosiasi penetapan batas wilayahnya masing-masing.

Hal itu, seperti yang disampaikan melalui siaran pers yang diterima redaksi Tribunnews.com, merupakan satu dari sekian kesepakatan dalam pertemuan ke-13 Komisi Bersama Indonesia- Malaysia yang dimpimpin kedua menteri luar negeri, Senin (2/12/2013).

Dalam siaran pers itu disebutkan, kedua menteri luar negeri sepakat mempercepat negosiasi batas darat maupun maritim Indonesia dan Malaysia.

Selain masalah perbatasan, pertemuan itu juga menyepakati untuk mencapai neraca perdagangan yang lebih berimbang. Indonesia dan Malaysia juga sepakat bekerja sama mempromosikan minyak kelapa sawit di pasar global.

Sementara dalam bidang sosial dan budaya, kedua negara sepakat meningkatkan kerja sama menyediakan akses pendidikan kepada warga keturunan Indonesia yang bermukim di Sabah, Malaysia.

Selain itu, pertemuan tersebut juga membahas persiapan Annual Consultation ke-10 antara kedua kepala pemerintahan kedua negara yang rencananya digelar pada 19 Desember 2013, di Jakarta.



Sumber : Tribunnews

6 komentar:

  1. baguss inilah efek dari percepatan pengadaan ALUSTISTA TNI

    BalasHapus
  2. good.. mudah2an cepat terlaksana.. agar penjagaan di perbatasan dapat bertindak tegas..

    BalasHapus
  3. tapi kudu waspada juga sama malon,negara ini ibarat musuh dalam selimut,ngajak kerjasama dan percepatan negoisiasi batas wilayah tapi juga mempelajari titik kelemahan NKRI

    BalasHapus
  4. mudah mudahan cepat terlaksana . asal tapal batas lebih menguntungkan nkri bukan cepat di obral tapal batas , kami liat tapal batas baru lebih menjorok masuk wilayah indonesia ini....jellas bikin tambah cepat cilaka nkri . bagusnya di publikasikan supaya tidak seperti spidan dan ligitan di duduki malysia dari tahun 85 orde baru adem ayemm ajaa....bukti yata itu !!!

    BalasHapus
  5. jangan hanya sebuah retorika saja, tapi implementasinya dilapangan NOL atau busuk.

    BalasHapus
  6. perbatasan darat dibangun jalan raya biar jelas... las... las... patok gampang digeser, kalo jalan ya apa mau di gulung terus di angkut...

    BalasHapus