SUARABAYA-(IDB) : Rear Admiral Tom Carney dari US Navy mengadakan kunjungan kerja ke 2 Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) yang sedang bersandar di Dermaga Madura, Koarmatim, Ujung Surabaya. Jumat (1/6). Dalam kunjungan itu didampingi oleh Kasarmatim Laksma TNI Djoko Teguh Wahojo. Kedua kapal itu adalah KRI Sultan Iskandar Muda-367 dan KRI Banda Aceh-593.
Rear Admiral Tom Carney adalah seorang Commander Logistics Group Western Pacific (CLWP) yang berkunjung ke Indonesia dalam rangka Latihan Bersama (Latma) Cooperation Afloat Readiness an Training (Carat) tahun 2012. Maksud kunjungan ini adalah ingin melihat secara langsung keberadaan kapal buatan Belanda dan PT. PAL tersebut.
Sementara itu, personel TNI Angkatan Laut juga mengadakan kunjungan ke Kapal Perang Amerika Serikat yang sedang bersandar di Dermaga Tanjung Perak Surabaya. Personel dari TNI AL itu berjumlah 37 orang, yang terdiri dari 10 Perwira dan 27 Bintara dan Tamtama mengunjugi kapal USS Vandegrift (FFG-48).
Sumber : Koarmatim
0 komentar:
Posting Komentar