Sabtu, Mei 21, 2011
0
Jalan perbatasan Indonesia Malaysia di Pontianak
PONTIANAK-(IDB) : Kodim 1204 Sanggau, pada tahun 2011 ini akan melakukan pembangunan jalan pararel yang ada di perbatasan Entikong Kabupaten Sanggau. Upaya ini dilaksanakan guna membantu Pemkab Sanggau dalam membuka keterisoliran masyarakat di wilayah perbatasan Entikong tersebut.

Komandan Kodim 1204 Sanggau Letkol Czi Ade Heri Kurniawan, ketika dikonfirmasi Tribun belum lama ini mengatakan, pembukaan akses jalan perbatasan tersebut merupakan rangkaian program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Kodim 1204 Sanggau tahun 2011.

Dipilihnya wilayah perbatasan dikatakan Ade Heri Kurniawan, mengingat di wilayah tersebut kondisi jalan daratnya selama ini memang sangat memprihatinkan dan sulit ditempuh menggunakan kendaraan baik roda dua juga roda empat. Sehingga perlu perhatian dari semua pihak agar kondisi jalan yang ada bisa dimanfaatkan masyarakat sekitar.

"Ini sebagai bentuk partisipasi kita Kodim 1204 Sanggau kepada masyarakat di wilayah perbatasan Entikong Kabupaten Sanggau. Bukan hanya kondisi jalan yang memprihatinkan, terlebih wilayah tersebut merupakan beranda terdepan NKRI sehingga pembangunan yang dilakukan harus maksimal," ucapnya.

Sumber: TribunNews

0 komentar:

Posting Komentar