Senin, April 25, 2011
0
SEOUL-(IDB) : Korea Selatan telah menempatkan roket di dua pulau dekat perbatasan Laut Kuning yang tegang dengan Korea Utara untuk menjaga terhadap kemungkinan serangan dari negara tetangganya, Korea Utara, sebuah laporan mengatakan Senin (25/04).

Surat kabar Chosun Ilbo, mengutip sumber pemerintah, mengatakan lebih dari 10 -130 milimeter peluncur roket Kuryong telah ditempatkan pada  pulau Yeonpyeong dan Baengnyeong.
 
Korea Utara menyerang pulau Yeonpyeong dengan artileri dan roket November lalu, menewaskan empat orang termasuk dua warga sipil dan merusak puluhan bangunan. Sementara pulau Baengnyeong adalah pulau lain yang paling dekat dengan garis pantai Utara.
 
Sekitar 36 peluncur roket ditempatkan di kedua pulau tersebut. Setiap peluncur roket memiliki daya jangkau hingga 23-36 kilometer (14-22 mil), tulis surat kabar Chosun. "Ini adalah pertama kalinya bagi kami secara permanen untuk menggunakan peluncur roket ke pulau-pulau barat laut," kata seorang pejabat Seoul.
 
Kantor berita Yonhap memuat laporan serupa, tetapi tidak menyebutkan jumlah peluncur roket.
Ketegangan di perbatasan dua negara bersaudara tersebut telah meninggi sejak serangan torpedo Utara pada kapal perang Seoul yang menewaskan 46 pelaut di Laut Kuning pada Maret 2010. Pyongyang telah membantah dan menolak disalahkan atas tenggelamnya kapal perang.
 
Sejak serangan terhadap pulau perbatasan, Korea Selatan telah memperkuat jumlah pasukan dan senjata di garis depan di lima pulau dekat perbatasan yang disengketakan.
Sumber: Seruu

0 komentar:

Posting Komentar