JAKARTA-(IDB) : Panglima TNI Jenderal TNI Dr. Moeldoko
menerima tim penempuh rimba dan pendaki gunung Wanadri. Wanadri
menyampaikan memiliki kegiatan di Sungai Kluet, Kabupaten Aceh Selatan,
dengan tema 'Krueng Kluet, Meretas Nasionalisme Pemuda dari Barat
Indonesia'.
Panglima TNI Jenderal TNI Dr. Moeldoko didampingi
Aster (Asisten Teritorial) Panglima TNI Mayjen TNI Ngakan Gede Sugiarta
Garjitha, S.H. dan Kapuspen (Kepala Pusat Penerangan) TNI Mayjen TNI M.
Fuad Basya menerima audensi tim penempuh rimba dan pendaki gunung
Wanadri yang dipimpin oleh M. Ilham Fauzi selaku Ketua Dewan Pengurus
Wanadri XXIII, bertempat di Mabes Cilangkap Jakarta, Senin (28/4/2014).
Dalam pertemuan tersebut, M. Ilham Fauzi
menyampaikan bahwa Wanadri memiliki kegiatan yang akan dilaksanakan di
Provinsi Aceh Darussalam, khususnya di Sungai Kluet, Kabupaten Aceh
Selatan, dengan tema "Krueng Kluet, Meretas Nasionalisme Pemuda dari
Barat Indonesia".
Kegiatan yang dikemas dalam bentuk ekspedisi
penjelajahan dan pengarungan sungai antara pemuda Jawa Barat dan Aceh
Selatan tersebut, merupakan kegiatan alam bebas, seperti penjelajahan,
pendidikan, kemanusiaan dan perlindungan alam dengan titik kumpul di
Desa Jambo Papeun, Kecamatan Meukek dan berakhir di Desa Lawemelang,
Kecamatan Kluet Utara, Provinsi Aceh.
0 komentar:
Posting Komentar