BEIRUT-(IDB) : KRI Sultan Iskandar Muda (SIM) 367 melaksanakan latihan bersama FGS Endsdorf M-1094 di Area Maritime Operation (AMO). Latihan peperangan Anti Asimetris atau Anti Asymmetric Warfare Exercise (AASYWEX) merupakan program Internal Training MTF selama bertugas dalam Task Force 448.AASYWEX 006 yang dilaksanakan di Zona 3 Beirut kali ini merupakan kombinasi simulasi ancaman baik dari permukaan yang diperankan oleh RHIB (Rigid Hull Inflatable Boat) KRI SIM sebagai FIAC (Fast Inshore Attack Craft) maupun ancaman udara dari Heli BO-105 NV 409 sebagai LSF (Low Slow Flyer).
KRI SIM bertindak sebagai OCS (Officer Conducting Serial) sekaligus controller kedua simulasi ancaman asimetris dan FGS Ensdorf yang melaksanakan pertahanan anti asimetris sesuai dengan doktrin nasional AL Jerman. Latihan dilaksanakan dalam dua kali run bagi LSF dan satu run bagi FIAC. Heli BO 105 NV 409 c/s GARUDA melaksanakan dua kali run dengan menampilkan Profil penerbangan 1 ( friendly) dan penerbangan 4 (suspect). Sedangkan RHIB KRI SIM c/s BARRACUDA melaksanakan pendekatan ke FGS Ensdorf dngan kecepatan tinggi menggunakan profil 5 (Hostile).
Latihan AASYWEX 006 antara KRI SIM dan FGS Endorf berjalan dengan baik, semua simulasi ancaman dapat diantisipasi oleh FGS Ensdorf melalui prosedur air warning terhadap GARUDA maupun surface warning terhadap BARRAKUDA dengan isyarat radio telephonie maupun isyarat visual.
Sumber : Koarmatim
0 komentar:
Posting Komentar