Jumat, Desember 27, 2013
1
MAGETAN-(IDB) : Dua pesawat T-50i Golden Eagle dengan tail number TT 5009 dan TT 5010 mendarat dengan mulus di landasan pacu Lanud Iswahjudi. Kedatangan pesawat T-50i Golden Eagle diterbangkan secara ferry oleh penerbang dari Korea Aerospace Industries Ltk(R) Khangcheol, Kim Yung Hyung, Ltk(R) Dong Kyulee, Mayor Sang Sooyoon menuju Indonesia dengan rute Sacheon Korea Selatan, Kaohsiung Taiwan, Cebu Philipina, Sepinggan Balikpapan , Lanud Iswahjudi, Kamis (26/12).

Kedatangan dua pesawat T-50i Golden Eagle dengan warna yang berbeda dari pesawat T-50i Golden Eagle yang telah datang sebelumnya ini merupakan tahap kelima. Sementara saat ini telah ada 10 pesawat T-50i Golden Eagle yang berada di Skadron Udara 15 Lanud Iswahjudi, dari 16 pesawat T-50i Golden Eagle yang dipesan pemerintah Indonesia.

Adapun datangnya dua pesawat T-50i Golden Eagle disambut langsung oleh Komandan Lanud Iswahjudi, Marsma TNI Yuyu Sutisna, S.E., didampingi Danskadron 15 Letkol Pnb Wastum, Kadislog Lanud Iwj, Kolonel Tek Iwan Agung Djumaeri, Kadipers Lanud Iwj, Letkol Pnb Ian Fuady serta para pejabat Lanud Iswahjudi.

Keterangan Gambar : Komandan Lanud Iswahjudi memberikan ucapan selamat datang kepada para penerbang dari Korea Aerospace Industries saat kedatangan dua pesawat T-50i Golden Eagle, di Skadron Udara 15 Lanud Iswahjudi, Kamis (26/12).




Sumber : TNI AU

1 komentar:

  1. udah 10 unit nih,,, tinggal 6 lagi,,, rudalnya beli juga nggak ya?

    BalasHapus