Kamis, Oktober 02, 2014
0
LAMPUNG-(IDB) : KRI Teluk Gilimanuk 531 “memuntahkan” empat unit tank. Tank-tank tersebut “dimuntahkan” di Dermaga A Pelabuhan Panjang Bandar Lampung, Kamis 2 Oktober 2014.

“Ada empat tank yang kami antarkan ke Lampung yakni dua unit tank BTR 50 dan dua unit tank PT 76. Rencananya hendak diikutkan untuk memeriahkan perayaan HUT TNI ke-69 di Lampung. Tank-tank tersebut berasal dari Menkav (Resimen Kavaleri) Jakarta. Selesai ikuti HUT TNI selanjutnya akan ditaruh di Yonkav (Batalyon Kavaleri) Lampung,” jelas Pjs Kepala Divisi Senjata Bahari (Kadiv Senbah) KRI Teluk Gilimanuk Letnan dua Laut (P) Country Aurora (26).

Lebih lanjut Country mengatakan keberadaan KRI Teluk Gilimanuk di Lampung hanya sampai malam nanti. “Kemarin berangkat dari Jakarta jam 12 siang karena cuma antarkan keempat tank ini. Jadwalnya berangkat malam ini meninggalkan Lampung menuju ke Teluk Bayur - Padang dan Pulau Nias buat turunin barang juga,” jelas Contry Aurora sambil menunjukkan dua mobil dan dua motor baru untuk operasional Pangkalan AL baru di Nias.

KRI Teluk Gilimanuk - 531 tiba di Pelabuhan Panjang pukul 07.20 WIB. Dengan bantuan pengarahan dua kapal tugboat Pulau Sebesi I-212 dan selat Legundi III -212 merapat di Dermaga A. Komandan Angkatan Laut (Danlanal) Lampung Kolonel Laut (P) Suharto menyambut langsung kedatangan KRI Teluk Gilimanuk 531 yang dipimpin Komandan kapal Letkol Laut (P) Erry Pratama Yoga.



Sumber : Saibumi

0 komentar:

Posting Komentar