BANDUNG-(IDB) : Panglima TNI, Laksamana TNI Agus Suhartono, dan Kepala Polri, Jenderal Pol Timur Pradopo, mendapat wing komando kehormatan Korps Pasukan Khas TNI-AU, di Bandung, Rabu.
Wing komando kehormatan Pasukan Khas TNI-AU juga diberikan kepada Kepala Staf TNI-AD, Jenderal TNI Pramono Wibowo, dan Kepala Staf TNI-AL, Laksamana TNI Soeparno.
Penyematan dilakukan Komandan Korps Pasukan Khas TNI-AU, Marsekal Muda Ammarullah, dalam apel khusus di Lapangan Apel Markas Komando Korps Paskhas, di Pangkalan Udara Sulaeman, Bandung.
Bersama penyematan wing komando kehormatan, diberikan pula pisau komando kepada masing-masing petinggi militer dan Polri tersebut.
"Baret jingga yang saya kenakan bukan sekadar simbol, tetapi merupakan bentuk penghargaan, penghormatan, kebanggan tidak saja bagi saya tetapi juga Korps Paskhas," kata Suhartono.
Wing komando kehormatan Pasukan Khas TNI-AU juga diberikan kepada Kepala Staf TNI-AD, Jenderal TNI Pramono Wibowo, dan Kepala Staf TNI-AL, Laksamana TNI Soeparno.
Penyematan dilakukan Komandan Korps Pasukan Khas TNI-AU, Marsekal Muda Ammarullah, dalam apel khusus di Lapangan Apel Markas Komando Korps Paskhas, di Pangkalan Udara Sulaeman, Bandung.
Bersama penyematan wing komando kehormatan, diberikan pula pisau komando kepada masing-masing petinggi militer dan Polri tersebut.
"Baret jingga yang saya kenakan bukan sekadar simbol, tetapi merupakan bentuk penghargaan, penghormatan, kebanggan tidak saja bagi saya tetapi juga Korps Paskhas," kata Suhartono.
Sumber : Antara
0 komentar:
Posting Komentar