Pages

Kamis, Agustus 14, 2014

Latihan Tri Matra Eka Bhakti Kunjungi Lanud Adi

YOGYAKARTA-(IDB) : Komandan Pangkalan TNI AU Adisutjipto, yang diwakili oleh Letkol Nav Hery menerima 122 Siswa Pa PK TNI 2014 yang terdiri dari 96 siswa pria dan 26 siswa wanita dari tiga Matra Darat, Laut dan Udara yang tergabung dalam acara latihan Tri Matra Eka Bhakti di Shelter KT-1 Wong Bee Wingdikterbang Lanud Adisutjipto, Rabu (13/8). 


Kunjungan Siswa Pa Pk TNI ke Lanud Adisutjipto ini merupakan bagian dari latihan Tri Matra Eka Bhakti. Rombongan yang berjumlah 177 orang ini dipimpin oleh Kolonel Inf Slamet Riyadi, Komandan Sekolah Pa Pk TNI. Selain mengunjungi Lanud Adisutjipto mereka juga mengunjungi satuan-satuan operasional TNI di wilayah Propinsi Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yoyakarta. 

Kolonel Inf Slamet Riyadi menyampaikan maksud dan tujuan dari latihan Tri Matra Eka Bhakti ini adalah untuk meningkatkan semangat dan jiwa integrasi yang tinggi serta wawasan dan pengetahuan kematraan di lingkungan TNI, serta memantapkan sikap dan perilaku sebagai prajurit Sapta Marga. Adapun tujuan kunjungan Latihan ini di Lanud Adisutjipto adalah untuk mendapat wawasan dan pengetahuan yang luas tentang penerbangan secara langsung Sekolah Penerbang TNI AU dan Alusista yang dioperasionalkan. 


Para Siswa Pa Pk TNI selain mendapat wejangan dan pengarahan, juga mendapat penjelasan mengenai Sekolah Penerbang TNI AU di Skadik 104 Para Siswa Pa Pk juga berkesempatan menyaksikan untuk mengunjungi Wingdik terbang dan statick show KT-1B, T-34 Charlie, AS-202 Bravo. Grob G120TP-A serta bertemu langsung dengan para siswa Sekbang serta Instruktur Penerbang. 


Sebelum mengunjungi Lanud Adisutjipto, Rombongan Siswa Pa Pk TNI, juga telah mengujungi Lanumad Ahmad Yani Semarang, Lanal Semarang dan Batalyon Linud 400 Raider. 





Sumber : TNI AU

Tidak ada komentar:

Posting Komentar