JAKARTA-(IDB) : Dalam rangka mempersiapkan latihan bersama Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) 2014 yang akan dilaksanakan pada Maret s.d. April 2014 mendatang, TNI Angkatan Laut menggelar Final Planning Conference (FPC)
yang dibuka secara resmi oleh Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal)
Laksamana TNI Dr. Marsetio, di Batam, Kepulauan Riau, Kamis (16/01).
Dikatakan
oleh Kasal Laksamana TNI Dr. Marsetio di hadapan delegasi dari 17
negara termasuk Indonesia, yang ikut serta pada MNEK 2014 bahwa, dari
pelaksanaan FPC ini diharapkan akan dapat dilaksanakan diskusi final dan
detail mengenai jadwal pelaksanaan latihan serta kegiatan-kegiatan
pendukung, seperti maritime hospitality pada pelaksanaan MNEK 2014 mendatang.
Lebih lanjut Kasal mengatakan, para delegasi juga akan diberikan kesempatan untuk mengikuti site survey lokasi pelaksanaan tahap harbour phase di Batam, beserta fasilitas-fasilitas pendukung yang akan digunakan selama pelaksanaan latihan seperti water taxi dan garbage boat.
“Diharapkan tidak ada lagi persoalan-persoalan krusial pada perencanaan
di tiap-tiap pentahapan latihan,” tandas Kasal Laksamana TNI Dr.
Marsetio.
Seperti diketahui, TNI Angkatan Laut akan menyelenggarakan latihan bersama MNEK 2014 pada bulan Maret s.d. April 2014 di Laut Natuna, Kepulauan Riau. Negara-negara yang menjadi peserta MNEK
2014 yaitu Indonesia sebagai tuan rumah, Malaysia, Singapura, Brunei
Darussalam, Thailand, Filipina, Vietnam, Kamboja, Myanmar, Laos, India,
Jepang, Korea Selatan, Selandia Baru, Amerika Serikat, China, dan Rusia.
Sejumlah negara tersebut, 17 di antaranya telah konfirmasi
mengikutsertakan alutsista kapal perangnya, sementara TNI Angkatan Laut
sendiri mengikutsertakan 16 KRI dari berbagai jenis dan kelas serta enam
pesawat udara yang terdiri dari dua fixed wing dan empat rotary wing.
Prakarsa latihan ini antara lain untuk menindaklanjuti ASEAN Agreement on Dissaster Management and Emergency Response. Dengan demikian, MNEK 2014 mengambil tema “ASEAN Navy: Cooperation For Stability” (Bekerja sama untuk menjaga stabilitas di Kawasan ASEAN).
Selain melaksanakan latihan penanggulangan bencana, dalam latihan bersama ini juga akan digelar berbagai kegiatan lainnya, antara lain maritime expo, yaitu pameran transportasi maritim, pariwisata, dan ekonomi kerakyatan & kreatif, kegiatan olah raga yaitu, triathlon, fun bike, lomba perahu naga, sepak bola gembira, dan bola basket, festival seni dan budaya seperti, festival jazz serta pertunjukan band, kirab kota, dan lomba masak.
Sebelumnya, Sebagai kegiatan pendahuluan MNEK 2014, telah diselenggarakan Initial Planning Conference (IPC) pada tanggal 22 s.d. 23 Agustus 2013 di Jakarta, kemudian dilaksanaakn juga Mid Planning Conference (MPC) MNEK 2014
pada tanggal 13 November 2013 di Jakarta, dan untuk menyelesaikan semua
bahan secara komprehensif, dilaksanakan kegiatan FPC yang lebih lengkap
dan detail tentang pelaksanaan MNEK 2014 pada tanggal 16 s.d. 17
Januari 2013 di Batam, di mana dalam kegiatan tersebut membahas tentang
kesiapan akhir pelaksanaan MNEK 2014, mulai dari fasilitas dukungan,
sarana dan prasarana yang digunakan, serta kegiatan yang dilaksanakan
secara detail, terkait teknis pelaksanaan MNEK 2014.
Sumber : TNI AL
Tidak ada komentar:
Posting Komentar