Pages

Jumat, April 08, 2011

TNI Siapkan Pasukan ke Haiti


JAKARTA-(IDB):TNI menyiapkan Satuan Tugas Kompi Zeni (Satgas Kizi) TNI yang akan bertugas sebagai  Kontingen Garuda (Konga) XXXII-A/MINUSTAH Haiti pada misi perdamaian PBB.   Satgas Kizi TNI Konga XXXII-A/MINUSTAH merupakan Kontingen Garuda pertama yang digelar di Haiti.    

Hal ini memperlihatkan semakin bertambahnya kepercayaan masyarakat internasional terhadap profesionalitas Prajurit TNI dalam melaksanakan misi perdamaian PBB.   Pernyataan ini disampaikan oleh Asops Panglima TNI  Mayjen TNI Hambali Hanafiah, pada upacara pembukaan latihan penyiapan Satgas Kizi TNI Konga XXXII-A/MINUSTAH Haiti di daerah latihan PMPP TNI, Sentul Bogor, Kamis (7/4).           

United Nations Stabilization Mission in Haiti (MINUSTAH) digelar berdasarkan Resolusi DK PBB Nomor 1908 tanggal 19 Januari 2010 sebagai akibat terjadinya gempa bumi yang menyebabkan lumpuhnya pemerintahan Haiti dan hancurnya sarana dan prasarana yang melumpuhkan  ekonomi negara tersebut.  Sehingga  mandat dari MINUSTAH ini ialah secepat mungkin mendukung upaya stabilitas dari negara Haiti.   MINUSTAH merupakan misi PBB yang bersifat multidimensional, yaitu tidak saja menekankan pada penciptaan lingkungan yang aman dan stabil melainkan pula upaya-upaya pelaksana  penanggulangan guna pulihnya seluruh aspek kehidupan Haiti pasca gempa.  

Hal ini menuntut suatu kerjasama yang terintegrasi antara komponen militer dan komponen sipil. Satgas Kizi TNI Konga XXXII-A/MINUSTAH yang akan diberangkatkan ke Haiti sebanyak 167 orang  terdiri dari 144 orang personel Angkatan Darat, 20 orang  Angkatan Laut dan 3 orang personel Angkatan Udara, dipimpin oleh Dansatgas Letkol Czi Winarno.

Mengingat Konga tersebut merupakan perintis pada misi PBB di Haiti, maka tampilan kerja (performance) Satgas Kizi ini sangat menentukan bagi keberlangsungan pengiriman Konga berikutnya dalam misi perdamaian di Haiti.  Oleh karena itu, melalui latihan ini Satgas Kizi  Konga XXXII-A/MINUSTAH diharapkan dapat menyiapkan  dengan sungguh-sungguh dan yakin bahwa latihan tersebut pada gilirannya akan memberikan kontribusi positif dalam pelaksanaan tugas di daerah misi. 

Untuk menghadapi tantangan tugas yang akan dihadapi di Haiti, maka dalam latihan penyiapan Satgas Kizi Konga XXXII-A/MINUSTAH yang berjumlah 167 Prajurit akan dibekali dengan pengetahuan umum tentang PBB, Hukum yang terkait dengan Operasi Perdamaian, Standar Operasi dan Prosedur, Rule of Engagement, dan pengetahuan lain yang disesuaikan dengan United Nation Core Pre-Deployment Training Materials (CPTM) dan aplikasi sebagai pembulatan dari seluruh pengetahuan yang disampaikan, disesuaikan dengan tugas di daerah misi.

Sumber: Seruu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar