Pages

Senin, Februari 10, 2014

Wadan PMPP TNI Tinjau Kesiapan KRI Frans Kaisiepo – 368

SURABAYA-(IDB) : Usai penutupan Latihan Pra Tugas (Latpratugas) Satgas Maritim TNI Konga XXVIIIF/UNIFIL 2014 di Pusat Latihan Kapal Perang Koarmatim, Surabaya, Wadan PMPP TNI Kolonel Pnb Irwan Ishak Dunggala berkesempatan mengunjungi KRI Frans Kaisiepo (FKO) – 368 dengan didampingi Komandan KRI Letkol Laut (P) Ade Nanno Suwardi selaku Dansatgas Maritim TNI Konga XXVIII-F / UNIFIL 2014,  Kamis, (6/2).


Pada kunjungan tersebut Wadan PMPP TNI meninjau ruangan mesin kapal, ruangan kesehatan, dapur, lounge room bintara dan tamtama. Setelah melaksanakan Latpratugas di Kolatarmatim selama satu bulan, KRI FKO direncanakan akan dilepas dari Koarmatim Surabaya menuju Kolinlamil Jakarta pada tanggal 21 Februari 2014.

Keberangkatan KRI FKO dalam mengemban misi PBB bersama unsur – unsur yang tergabung dalam Maritime Task Force (MTF) 448 di perairan Lebanon merupakan misi yang kedua kalinya bagi KRI FKO – 368. Kebanggaan dan kehormatan bagi seluruh prajurit KRI FKO diharapkan mampu memberikan yang terbaik dalam penugasan yang akan berlangsung selama 10 bulan tersebut.




Sumber : Koarmatim

Tidak ada komentar:

Posting Komentar