SORONG-(IDB) : Bertempat di ruang
data Korem 171/Praja Vira Tama Sorong Senin 18/08/14 Komandan
Guspurlatim Laksamana Pertama Mintoro Yulianto S.Sos., M.Si selaku Dan
Satgasla Pam VVIP Sail Raja Ampat 2014 memaparkan kesiapan Alutsista
GT.Satgasla Sail Raja Ampat 2014 kepada Asops Panglima TNI Mayor
Jenderal TNI Ridwan.
Dalam
kesempatan tersebut Laksma Mintoro Yulianto menyampaikan sejak tanggal
17 Agustus 2014 petang kemarin sebanyak 17 KRI telah tiba di perairan
Sorong dan sampai saat ini sejumlah KRI masih melaksanakan gladi lepas –
sandar di dermaga Sorong dan mencoba rute yang akan dilalui oleh RI -1
dan rombongan yakni perairan Sorong – P. Penemu dan Waisai. Dalam
pelaksanaannya sambung Laksma Mintoro Yulianto, KRI yang terlibat nanti
bergerak dalam formasi tabir yang sudah dipahami dengan baik oleh masing
– masing Komandan KRI sehingga keamanan VVIP dapat terjamin dengan
baik.
Ditempat
yang sama sebelumnya Komandan Korem 171/PVT Brigjen TNI Joko Subandrio
juga memaparkan kesiapan Satgas darat dengan menjelaskan sebagai berikut
:
- Pada tanggal 21 Agustus 2014 RI -1 tiba di Sorong dan menginap di Swissbel Hotel Sorong.
- Pada tanggal 22 Agustus 2014 sekitar pukul 09.00 Wit RI -1 tiba di dermaga umum Sorong menuju P.Penemu dan pantai WTC menggunakan KRI Sampari – 628. Sekitar pukul 17.00 Wit RI -1 tiba di dermaga Sorong dari Waisai
- Pada tanggal 23 s.d 24 Agustus 2014 RI -1 dari Sorong berkunjung ke Manokwari menggunakan pesawat udara untuk meresmikan patung kristus raja dan gereja baru di P.Marsinam dan selanjutnya kembali ke Jakarta.
Adapun
ancaman yang mungkin timbul menurut Danrem 171/PVT saat kunjungan RI–1
ke Sorong antara lain, kelompok KNPB menolak kedatangan Presiden RI di
Papua Barat, serangan teror dari kelompok separatis Papua Barat, masalah
SARA, demo terkait penyimpangan hasil pemilu Pilpres, pengibaran
bendera Bintang Kejora serta penembak runduk/sniper.
Sebagai penutup acara tersebut Asops Panglima TNI Mayor Jenderal TNI Ridwan menyampaikan arahan sebagai berikut :
- Apa yang disampaikan Dan Satgasla dan Danrem sudah baik namun semua kegiatan perlu diulang – ulang untuk meminimalisir kesalahan pada pelaksanaanya.
- Dengan adanya kegiatan Pam VVIP diharapkan tidak menganggu aktivitas masyarakat setempat.
- Tampilkan personel dengan performa dan peralatan yang terbaik saat pelaksanaan Pam VVIP.
- Antisipasi bila ada perubahan mendadak RI – 1 dan rombongan berpindah ke kapal yang lebih kecil untuk turun ke P.Penemu, bila tidak memungkinkan segera putuskan jangan ragu-ragu.
- Selanjutnya Asops Panglima TNI menegaskan agar semua unsur selalu berkoordinasi dengan baik sehingga kegiatan Pam VVIP Sail Raja Ampat 2014 ini dapat berjalan lancar.
Acara
yang dimulai pukul 13.00 Wit dan selesai pukul 15.00 Wit tersebut
dihadiri oleh Dan Lantamal X Jayapura Brigjen Mar Gatot Triswanto, Asops
Guspurlatim, Asintel Danlantamal X Jayapura, Dan Lanal Sorong, para
Dandim jajaran Korem 171/PVT, Pemda Sorong, Perhubungan Sorong,
perwakilan Polres Sorong, para Dan KRI yang terlibat Pam VVIP serta
seluruh instansi terkait yang ikut mensukseskan kegiatan Sail Raja Ampat
2014 ini.
Sumber : TNI AL
Tidak ada komentar:
Posting Komentar