Pages

Kamis, Maret 27, 2014

Danpasmar 2 Tinjau Kesiapan Satgas Pamputer Dan Ambalat



JAKARTA-(IDB) : Komandan Pasmar–2 Brigadir Jenderal Denny Kurniadi, S.Mn., meninjau kesiapan Satuan Tugas Marinir (Satgasmar) Pengamanan Pulau Terluar (Pamputer) XVI Wilayah Barat (Wilbar) dan Ambalat XVIII BKO Brigif–3 Marinir, di lapangan apel Brigif–2 Marinir, Cilandak, Jakarta Selatan, Rabu (26/03/2014).


 
Dalam amanatnya Danpasmar–2 mengatakan, gelar kesiapan Satgasmar Pam Puter XVI Wilbar dan Satgasmar Ambalat XVIII BKO Brigif–3 Marinir ini sengaja dilaksanakan untuk melihat secara langsung sejauh mana kesiapan personel dan material yang akan mendukung Satuan Tugas tersebut. Selain itu, juga untuk mengukur kemampuan dan kekuatan yang telah disiapkan, dalam kegiatan pembinaan dan latihan selama ini.


 
Lebih lanjut, dikatakan, karena penugasan yang akan dilaksanakan ini merupakan kepercayaan dari Pimpinan, sedangkan kepercayaan adalah suatu kehormatan sekaligus kebanggaan, oleh karenanya harus benar-benar disiapkan dari sekarang.


 
“Tugas yang akan kalian laksanakan ini merupakan tugas mulia, karena akan menjaga wilayah dan mempertahankan kredibilitas serta integritas keutuhan negara kesatuan Indonesia di mata Internasional. 

Kemampuan prajurit dituntut harus dapat bekerja dan bertindak sesuai prosedur serta aturan hukum yang berlaku, oleh karenanya pedomani protap yang ada, agar tidak salah langkah dalam mengambil suatu keputusan yang akan merugikan Negara dan bangsa”, tegas orang nomor satu di jajaran Pasmar-2 tersebut.

Hadir pada acara ini Kaspasmar-2 Kolonel Marinir Yuniar Lutfi, Para Asisten Kaspasmar–2, serta Para Komandan Kolak/Satlak Pasmar-2.





Sumber : Kormar

Tidak ada komentar:

Posting Komentar