Pages

Rabu, Februari 12, 2014

Pangdam Iskandar Muda Tinjau Alutsista Terbaru Den Arhanud 001

ACEH-(IDB) : Panglima Kodam Iskandar Muda Mayjend TNI Pandu Wibowo, Rabu (29/1) meninjau sekaligus peusijuek (menepungtawari – red) Alat Utama Sistem Pertahanan (Alutsista) milik Detasemen Artiler Pertahanan Udara (Den Arhanud) Rudal 001 di Markas Den Rudal 001 Pulo Rungkom Kabupaten Aceh.
 
Alutsista yang merupakan gabungan antara Rudal dan Meriam merupakan satu kenderaan pengendali penembakan FCDV (Fire Contorl Director Vehicle) dilengkapi 3 pucuk Meriam berdiameter 57 mm dan 2 Peluncur Rudal FCV (Fire Control Vehicle) untuk komposisi satu peleton.

Pergantian Alutsista ini dikarenakan, peralatan yang lama yaitu Rudal Raptir umurnya sudah mencapai 30 tahun, sehingga sudah saatnya diganti dengan yang baru yaitu TD 2000-B yang bertujuan untuk menjalankan tugas pokoknya melindungi objek vital nasional dan wilayah strategis dari serangan musuh, jelasnya Pangdam Iskandar Muda Mayjend TNI Pandu Wibobo.
TD 2000-B adalah buatan China. Ini sengaja kita pilih karena TD 2000-B memiliki tingkat akurasi mencapai 98% mengenai sasaran, ungkap Pangdam.

Berikut galery fotonya :





Sumber : JurnalAceh

1 komentar: