Pages

Rabu, November 20, 2013

Indonesia Turunkan Derajat Hubungan Dengan Australia

JAKARTA-(IDB) : Indonesia membuktikan ancamannya terhadap Australia. Menteri Luar Negeri RI Marty Natalegawa menyatakan pemerintah Indonesia telah mulai menurunkan derajat hubungan kemitraan dengan Australia, Rabu 20 November 2013.

“Ini sudah kami lakukan. Australia pun mulai merasakannya. Berbagai bentuk kerjasama sudah kami sesuaikan. Ibarat keran air, Indonesia sudah mengecilkan kucurannya sedikit demi sedikit,” kata Marty.

Setiap langkah yang dilakukan pemerintah Indonesia, menurut Marty, dilakukan secara terukur sesuai dengan tanggapan dan sikap dari Australia. Saat ini pun pemerintah RI tengah memikirkan langkah-langkah yang akan ditempuh ke depannya.

Hari ini Marty mendampingi Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menemui Duta Besar RI untuk Australia, Nadjib Riphat Kesoema, yang Senin kemarin dipanggil pulang dari Canberra. Pertemuan akan berlangsung di Kantor Presiden pukul 11.00 WIB. Belum diketahui sampai kapan Indonesia menarik dubesnya dari Australia.

Sementara itu, langkah keras yang ditempuh pemerintah RI didukung oleh politisi tanah air. Mantan Ketua Umum Demokrat Anas Urbaningrum bahkan meminta pemerintah menyuruh pulang Dubes Australia dari Jakarta.

“Kepada tetangga yang usil dan berisik, layak diberikan pelajaran sopan-santun dalam pergaulan internasional. Sudah jelas menyadap, PM Australia tetap menolak minta maaf. Itu artinya meremehkan Indonesia. Itu tidak benar,” kata Anas.

Perdana Menteri Australia Tony Abbott menyatakan pemerintah manapun di dunia punya tugas utama melindungi negaranya dan mengedepankan kepentingan nasional. “Setiap pemerintah mengumpulkan informasi, dan mereka (Indonesia) pun tahu bahwa pemerintah negara lain melakukan hal serupa,” ujar Abbott di hadapan parlemen Australia.

Sebagai perdana menteri, Abbott mengatakan harus memastikan keselamatan setiap warganya. “Itu sebabnya kami mengumpulkan informasi intelijen,” ujarnya. Namun Abbott menjamin informasi yang diperoleh Badan Intelijen Australia tak akan digunakan untuk hal buruk.

Apapun, Presiden SBY murka. “Tindakan (penyadapan oleh) Amerika Serikat dan Australia jelas telah merusak kemitraan strategis dengan Indonesia sebagai sesama negara penganut sistem demokrasi. Indonesia menuntut Australia memberikan jawaban resmi yang dapat dipahami publik terkait isu penyadapan terhadap Indonesia,” kata SBY.




Sumber : Vivanews

5 komentar:

  1. perlu disadari,setiap politisi negara kita ini berduyun duyun memberikan apreasi mendukung sikap tegas presiden,saya pun marah dan kecewa atas sika AUSI,namun ini menyangkut Presiden apa negara?,jika hanya presiden,,,sya tdk perduli.mana kinerja politikus negeri ini,hanya disibukan dengan kepentingan golongan dan korupsi saja,secra dr th 2009,mereka baru sadar.segeralah bangun dri tidurmu,bekerjalah untuk negara sebagaimana yg di amanatkan.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ini simbol negara dul yg disadap. Ini presidenmu yg dikuping pembicaraannya. Termasuk elit politik yg berperan juga ngurus negaramu. Tau sampai kayak gitu kok tidak peduli, kayak org yg gk punya harga diri saja. Negaramu diobok-obok sama negara tetangga dul.

      Hapus
  2. Kok ASU ga diapa-apain ya?

    BalasHapus
    Balasan
    1. kan uda mas brow, 15 ribu marinir disiapkan di Papua untuk mengusir Freeport

      Hapus
  3. indonesia bisa hidup tanpa australia...
    australia? bisakah? kita lihat...

    BalasHapus