Pages

Sabtu, Oktober 12, 2013

Ketika Semangat Kemandirian Jusuf Kalla Berbuah Panser Anoa

JAKARTA-(IDB) : Beberapa waktu lalu 3-7 Oktober 2013, Tentara Nasional Indonesia (TNI) menyelenggarakan pameran sistem persenjataannya. 

Organisasi militer ini mempertunjukkan senjata-senjata sekaligus kendaraan miliknya tersebut dalam pameran alat utama sistem persenjataan (alutsista) yang digelar di pelataran Tugu Monas Jakarta.

Di antara stan-stan yang  ada, stan TNI Angkatan Darat (TNI AD) cukup banyak mendapat perhatian. Salah satu kendaraan senjata yang paling menarik minat pengunjung adalah sebuah panser. Panser ANOA namanya. Yang khusus dalam acara ini adalah, para pengunjung ternyata bukan hanya dapat ‘melongo’ menyaksikan mobil baja ini. Mereka juga bisa ikut menaikinya, tentu bukan untuk diberangkatkan perang, tapi keliling Monas.

Namun yang menarik dan mengesankan dengan panser ini bukan hanya kekuatan atau kecanggihannya yang memang sudah seperti panser-panser buatan negara maju. Tapi adalah cerita dibalik baja-baja berjalan inilah yang jauh lebih menarik.

Ini semua diawali dari rasa gregetan-nya seorang Jusuf Kalla . Waktu itu tahun 2007 JK mencanangkan kebijakan kemandirian industri pertahanan. Ia gemas melihat alat persenjataan militer negeri ini kebanyakan impor, khususnya panser.

Dalam suatu kesempatan ceramah di Lemhanas beberapa waktu lalu, JK mengatakan “Masa (panser) yang seperti ini saja kita tidak bisa buat? Saya tanya pindad berapa biayanya. Katanya 7 milyar.”

Hitung-hitungan JK saat itu menunjukkan bahwa jika Indonesia impor, maka biayana adalah 1 juta dolar.  

“Itu ‘kan 10 miliar? Waktu itu saya tegaskan, kita bisa buat sendiri dengan kualitas yang sama bahkan lebih baik!” kata mantan Wapres ini.

Waktu itu beberapa pihak termasuk dari TNI meragukan ide JK ini. Bagaimana keahliannya, itulah yang menjadi sumber keraguan. Tapi JK tak kehilangan akal.

“Saya panggil semua yang ahli menghadap. Siapa ahli trek, siapa ahli bodi, siapa ahli baja, siapa ahli listrik, siapa ahli kaca, saya kumpulkan mereka di kantor. Saya katakan, ‘Hei, kalian orang hebat di negeri ini, saya minta anda semua buat sesuatu untuk bangsa ini. Saya tak mau bayar, tapi Anda bantu negeri,” kata JK.

Masalah lain kemudian muncul. Bagaimana pembiayaannya? Waktu itu PT Pindad sama sekali tak punya kesanggupan finansial untuk proyek ketahanan ini.

“Bagaimana uangnya? Mudah saja. Saya panggil bank-bank pemerintah lalu saya tegaskan, ‘Hei bank, kasih dia (PT Pindad) 500 miliar.’ Waktu itu mereka bertanya tentang bagaimana dasarnya. Saya bilang, ‘Kau butuh apa?’ Keputusan pemerintah. Mudah saja. Saya langsung minta Bappenas buat proyek ini, juga Kemenhan buat proyek ini. Selesai,”ujarnya.

Masalah ternyata tak berhenti di situ saja. Waktu itu, bank-bank pemerintah masih meragukan permintaan JK agar mereka mengucurkan dana pinjaman pada PT Pindad. Namanya bukan JK kalau kehabisan akal.

JK menceritakan, “Waktu itu mereka (Bank-bank) bilang, ‘Wapres, siapa yang akan menjamin (pembayaran pinjamannya)? Lalu saya jawab, Menteri Keuangan yang akan menjamin. Kita (pemerintah) akan bayar tahun depan. Beres.”kata JK.

Maka, cerita JK, datanglah mereka para ahli yang sudah ia kumpulkan secara keroyokan ke PT Pindad. Setelah melalui serangkaian proses dan tahapan,jadilah buat panser setengah harga impor yang lebih hebat.

Kini Panser ANOA terus jadi favorit TNI jadi bagian alutsistanya. Seperti dilaporkan Kantor Berita Antara, panser ANOA milik TNI ini memang lebih baik dari buatan luar negeri misalnya dengan Panser VAB buatan Prancis.

Salah satu pembeda Anoa dan VAB terletak pada plat baja yang digunakan untuk melindungi kaca anti peluru. Apabila musuh menembak bagian kaca, maka plat baja itu yang melindungi sehingga tidak pecah. VAB tidak memiliki perlengkapan seperti ini.

Selain itu, bagian kabin Anoa telah dilengkapi dengan CCTV (kamera pengawas), NVG (alat deteksi malam hari), dan pendingin udara. Dengan kelengkapan tersebut Anoa menjadi lebih nyaman dari pada VAB yang belum dilengkapi semua kelengkapan itu.

“Kita selama ini dibodohi saja. Oleh orang lain atau juga diri kita sendiri! Kita impor ini-itu karena merasa tak bisa mandiri. Soal proses pemberian proyek ke Pindad, apa yang salah? Tak ada yang salah. Cuma satu yang bisa buat panser. Peraturannya kalau cuma satu tak perlu tender. Apalagi lebih murah,” kata Wakil Presiden RI 2004-2009 ini.





Sumber : Tribunnews

23 komentar:

  1. salut buat pak JK..semoga ada jk jk yang lain..

    BalasHapus
  2. Ayo masyarakat NKRI kemungkinan daerah Riau kep. Punya ide ttg kpl laut ato ks?.....

    BalasHapus
  3. Lanjutkan!!! Untuk alutsista lainnya.. Kemandirian bangsa

    BalasHapus
  4. salut buat jk. ..indo kurang mandiri krn pengambil kebijakan msh memikirkan fee proyek makanya alutsista kita ketinggalan dan tdk mandiri. .. smg kedepannya akan lebih baik.

    BalasHapus
  5. Itu hasil dari pemerintah SBY-jk, tdk berdiri sendiri

    BalasHapus
  6. Betul, skrg 5 th ini alutsista pengadaan nya , mulai produk dlm negeri atau luar negeri Sgt byk, setelah sukarno, baru jaman SBY ini alutsista TNI bertambah modern

    BalasHapus
  7. Dng kondisi geografis indonesia sbg negara kepulauan dan bnyknya jmlh pulau shg ada perbedaan jumlah alutsista tdk terkecuali panser anoa yg ditmptkan di negara yg kondisi geografis wilayah negaranya sbgian besar adlh daratan dng negara yg wilayahnya memiliki bnyk pulau2 besar n kecil. Krn indonesia memiliki bnyk pulau besar dan pulau kecil shg pengadaan alutsista tdk terkecuali panser anoa, hrs dlm jumlah besar,n pendistribusian panser anoa antara satu pulau dng pulau lain tdk slalu sama dng melihat prbndngan luas wilayah, hal tsb utk memudahkan pengerahan kekuatan trmsk alutsista brupa panser anoa jika disluruh wilayah indonesia diserang scr bersamaan oleh perkumpulan negara2 dlm suatu persekutuan n dlm waktu yg sama.

    BalasHapus
  8. TUMBEN TIDAK ADA JAMA ' AH PROVOKATORIYAH DSBG DI IDB,,
    KALAU BEGINI KAN DAMAI

    selamat buat pak habibi,dgn kejeniusan bpk bisa membangkitkan kembali penerbangan indonesia

    salam 1jiwa NKrI

    BalasHapus
    Balasan
    1. Jemaah monyet loe. Tai kontolmu.tai memenya emakmu..

      Hapus
  9. gimana kalo jokowi-jk kita usung buat kemandirian alutsista?bukan kampanye lo...

    BalasHapus
  10. salut untuk JK,dan pindad selaku produsen utama. jika anoa tidak terealisasi..maka tidak ada panzer tarantula..medium tank pindad dll. hanya saja ketika jk berhenti jadi wakil presiden.. proyek lain yg digarap seperti gandiwa oleh PTDI terhambat oleh dana... apa harus dicambuk dlu nih ama pak JK supaya gandiwa jadi terealisasi..?? itu baru JK gimana kalo Ahok..?? bisa diobok obok itu sampe kelar..wkwkwkwk

    BalasHapus
  11. bukannya ngeremehin atau apa, emang bagus indonesia dah bisa bikin panser sendiri. tapi kalo dibandingin sama terrex singapura, kita masih ketinggalannya jauh banget. ibarat teknologi di anoa baru sebatas tahun 80-an. kadang2 ngga papa semangat kemandirian, tapi negara kayak india, turki, dan singpura meskipun mandiri tetep saja ada rekanan dari luar entah rusia atau amrik buat mendapatkan teknologinya. jujur, kalau agan2 liat perbandingan terrex dengan anoa, teknologi kita kalahnya luar biasa jauh. di anoa hampir nggak ada alat bantu elektronis dan teknologi pertahanan aktif (kecuali RCWS yg mau dipasang di anoa 2 )..... ini yg msti dibenahi biar bisa bersaing dengan produk luar

    BalasHapus
    Balasan
    1. tak perlu bawa2 terex lhaa- untuk panser anoa juga sudah masuk kategori generasi kini - kelas nya jauh di atas panser V150 yg juga dimiliki singapore- mlysia- thailand dll- waktu sy lihat cabin anoa di monas- busyet di dalam udah terpasang CCTV-NVG- AC - plus ada juga tipe anoa dg senjata MORTIR81 mm- AGL40 dll- untuk RCWS sih tinggal pasang aja- apa susahnya- yg jadi point penting nya' kan fungsi pokok ANOA yg fleksible dan memang sudah dipasangi fitur CCTV NVG dll itu sudah cukup mewakili tipe panser modern masa kini- layaknya PANDUR austria- PIRANHA MOWAG kanada australia-DOSANT korea- STRYKER amrik dll-fitur2 mereka ini tak trlalu fokus harus kayak TEREX lha - yg penting FUNGSI + fitur sudah standar kekinian- oke.

      Hapus
  12. kelemahan kita......jet utama harus 150 biji.....kapal selam 20......7 destroyer......rudal pertahanan udara jangkauan minim 50km.....apache/mi35...3 skuadron

    BalasHapus
  13. untuk rcws anoa 2 sudah dibuat dengan mengusung buatan belgia. tp tidak semua anoa terpasang rcws. ibarat mobil kalo yg pnya belum puas ya terus dimodif sampe bagus. demikian juga si terrex..gak semua terrex terpasang rcws. terrex lebih unggul di sektor mesin dengan basis 8x8. kapasitas interior lebh lebar. kalo gak dipasangi rcws juga sama..teknology 80-an juga. cek aja...deh brapa terrex yg dpasang rcws..milik singapura. dari 300 unit yang dibuat baru 60 unit yang dipasang rcws. istilah ketinggalan teknology jauh dengan singapura sih nggak juga. khan dari anoa 1 ke anoa 2 itu juga sudah lompatan jauh. setara dengan singapura. bahkan ada pengembangan lanjut nantinya untuk anoa 2 dengan 2 varian.. varian amfibi. dan varian rcws. sabaaar bung..semua butuh proses..

    BalasHapus
  14. RCWS itu bukan eksklusif milik terrex. Panser buatan manapun bisa dipasangin rcws.

    Orang biasanya menganggap yang besar2x pasti lebih canggih. Padahal nggak selalu begitu. Masalah 8x8 dan 6x6 bukan masalah kecanggihan tapi masalah kebutuhan. 6x6 adalah ideal untuk manuver di jalan2x sempit di kota, desa, ato bahkan manuver di hutan. Singaporno biar negara kecil tapi jalanan mereka lebar2x biarpun komplek perumahan sekalipun. Mereka nggak punya hutan dan nggak punya pedesaan, makanya mereka bisa pake terrex.

    BalasHapus
  15. SALUT BUAT PAK JK.LUAR BIASA SUMBNGANYA BUAT NEGARA. KRN KEMAUAN DAN PEMIKIRAN BELIAU INDUSTRI STRATEGIS INDONESIA BISA MANDIRI. PT PINDAD.JG YG KITA RASAKAN KONFERSI BBM KE BBG. ALHMDLLH PERTAMINA BISA IRIT SUBSIDI. SKRG MINYAK TANAH UDA MULAI DI LUPAKAN MASYRKT.. BGTU JG PAK BJ HABIBIE BERKAT BELIAU INDONESIA JADI NEGARA DEMOKRASI,BISA MEMBNGUN PT DI. SKR MEMBUAT PERUSAHAN PENERBNGAN BARU SANGAT LUAR BIASA..BERKAT BELIAU PULAU BATAM JADI PULAU INDUSTRI.. KAMI MASYARAKAT BATAM MENGUCAPKAN BNYAK TERIMAH KASI..KAMI BISA BEKERJA DNGAN TENANG.PENDAPATAN ALHMDLLAH. MOGA PAK JK. PAK HABIBIE DI LINDUNGI YG MAHA KUASA.. BY CHINA BATAM.

    BalasHapus
  16. Dng bnyaknya pulau2 yg dimiliki oleh indonesia dan utk memudahkan dlm mobilisasi serta pendistribusian alutsista termasuk panser anoa dan variannya, sy brhrp indonesia memiki ribuan panser anoa dan variannya termasuk varian amphibi,varian rcws,dan varian canon.

    BalasHapus
  17. tokokuka.com

    DVD Tutorial, Peralatan Komputer, Sepatu dan Batik Bola.
    Koleksi terlengkap dari kami untuk anda :*.

    baroinfo.com

    Info info unik, fresh, hot untuk kita semua.

    BalasHapus
  18. EMANG GAK SALAH........... AKU MENGIDOLAKANMU PAK JK JK!!!!!!!!!!

    BalasHapus
  19. buka gan usulngasal.wordpress.com ada berita militer,tekno,music,android,pc games,radio dll.

    BalasHapus
  20. JK memang pemimpin TOP, ayo pak TNI-AL dan TNI-AU dorong bisa mandiri lagi.... Insya Allah biar prajurit sejahtera juga...

    BalasHapus