Pages

Selasa, Mei 28, 2013

Satgas Latma Carat Adakan Pelatihan Dan Enginering SMEE

JAKARTA-(IDB) : Prajurit Korps Marinir TNI Angkatan Laut dengan United States Marine Corps (USMC) yang terlibat Satuan Tugas (Satgas) Latihan Bersama (Latma) Cooperation Afload Readiness And Training (Carat) 2013 merlaksanakan  Pelatihan dan Enginering Subject Matter Experth Excange (SMEE) yang meliputi pembuatan Seabee Alternative building System (SABS), Concrete Cloth (CC) dan Explosive Remnant of War – Colecting Point (ERW-CP) di Tanjung Pasir, Tangerang, Banten.


Pelatihan dan Enginering Subject Matter Experth Excange (SMEE) yang berlangsung tanggal 18 sampai  dengan  28 Mei 2013 tersebut dipimpin Komandan Pleton  Batalyon Zeni – 2 Marinir Lenan Dua Marinir Suyudi Kusuma, melaksanakan pelatihan bangunan yang dikembangkan oleh US NAVY.


Latihan keterampilan  Konstruksi Bangunan Tahan Gempa meliputi SABS (Saebe Alternative Building System); DIskusi Proses pengerjaan dan efektifitas; Mempelajari karakteristik bangunan SABS; Mempelajari kegunaan bangunan SABS; Membangun pekerjaan lantai bangunan SABS; Membangun pekerjaan dinding bangunan SABS; Membangun pekerjaan Pintu dan jendela bangunan SABS; Membangun pekerjaan atap dari bangunan SABS; Merangkai pekerjaan kelistrikan bangunan SABS; Finishing bangunan SABS.

Kegiatan Concrete Clothe (CC) meliputi DIskusi Proses pengerjaan dan efektifitas; Mempelajari karakteristik CC; Mempelajari kegunaan CC; Membuat sanitasi buatan dengan CC dan Membuat selokan di daerah POSAL dengan CC.


Latihan Keterampilan Jihandak (Penjinakan Bahan Peledak) yaitu ERW-cp (explosive Remnant of War – check point) dengan melakukan kegiatan pelatihan meliputi Pengetahuan tentang ERW; DIskusi Proses pengerjaan dan efektifitas; Mempelajari karakteristik ERW; Mempelajari kegunaan ERW; Mampu mendemonstrasikan pembuatan dan pelaksanaan   Jihandak dengan menggunakan ERW.






Sumber : Poskota

Tidak ada komentar:

Posting Komentar