Pages

Jumat, Juli 13, 2012

Berita Foto : Latihan Evakuasi Medis Udara

 
SURABAYA-(IDB) : Sejumlah petugas tim SAR melakukan evakuasi korban ledakan KM Sinarjaya dari Heli BO-105 SAR di Dermaga Gapura Nusantara Tanjung Perak, Surabaya, Jatim, Kamis (12/7). Kegiatan tersebut merupakan bagian dari latihan Evakuasi Medis Udara (EMU) TNI AL TA. 2012, gabungan dari Puspenerbal Juanda dan Basarnas, untuk meningkatkan pengetahuan dan pemahaman tentang SAR , alat keselamatan penerbangan, P3K, teori pengetahuan dan pemahaman tentang evakuasi medis udara sekaligus praktek lapangan. 
 
 
Seorang petugas tim SAR melakukan teknik 'heli water jump' ketika akan evakuasi korban ledakan KM Sinarjaya yang berada dilaut menggunakan Heli Bell-412 milik Skuadron Udara 400 Wing Udara-1 Puspenerbal di perairan Dermaga Gapura Nusantara Tanjung Perak, Surabaya, Jatim, Kamis (12/7). 

Kegiatan tersebut merupakan bagian dari latihan Evakuasi Medis Udara (EMU) TNI AL TA. 2012, gabungan dari Puspenerbal Juanda dan Basarnas, untuk meningkatkan pengetahuan dan pemahaman tentang SAR , alat keselamatan penerbangan, P3K, teori pengetahuan dan pemahaman tentang evakuasi medis udara sekaligus praktek lapangan.


Sumber : Antara

Tidak ada komentar:

Posting Komentar