ANKARA-(IDB) : Perdana Menteri Turki, Recep Tayyip Erdogan, menyatakan kesiapan negaranya untuk berperang dengan rezim Zionis Israel, jika langkah tersebut dianggap perlu.
Hal itu mengemuka dalam wawancara dengan Charlie Rose, ketika ditanya soal seandainya serangan militer Israel yang menewaskan sembilan warga Turki itu dinilainya sebagai "penyebab perang", Erdogan mengatakan, "Kami akan melakukannya jika diperlukan. Demikian dilaporkan koran Vatan terbitan Turki (22/7).
Ditambahkan Erdogan, "Sebagaimana Anda ketahui, Israel menyerang tiga kapal, salah satunya mengangkut 400 orang dari 33 negara, yang tengah berlayar di perairan internasoinal. Serangan di perairan bebas itu merupakan pelanggaran ketentuan internasional."
Perdana Menteri Turki kembali menuntut Israel meminta maaf kepada Turki atas serangan tersebut dan membayar ganti rugi kepada anggota keluarga korban.
Ketika ditaya soal pernyataannya bahwa Israel adalah anak manja Barat, Erdogan mengatakan, "Israel adalah anak manja Barat, dan saya tetap akan mengatakan hal yang sama."
Sumber: Irib
Tidak ada komentar:
Posting Komentar