Pages

Kamis, Juli 21, 2011

Iran Tembak Jatuh Pesawat AS di Dekat Instalasi Nuklir Qom

TEHRAN-(IDB) : Pasukan Garda Revolusi Islam Iran (Pasdaran) telah menembak jatuh sebuah pesawat mata-mata tanpa awak AS yang terbang di atas Provinsi Qom, Iran. 
 
Seorang anggota Komisi Keamanan Nasional dan Kebijakan Luar Negeri Parlemen Iran, Ali Aqazadeh Dafsari, kemarin (Selasa, 19/7) mengatakan, bahwa pesawat mata-mata tanpa awak Amerika Serikat terbang di dekat instalasi pengayaan uranium Fordo di Propinsi Qom. Namun unit pertahanan udara Pasdaran mampu menembak jatuh pesawat tersebut. 

Pejabat Iran itu menambahkan bahwa pesawat tanpa awak AS itu menjalankan misi mengidentifikasi lokasi instalasi pengayaan uranium Fordo dan mengumpulkan data-data tentang instalasi tersebut untuk Badan Intelijen AS (CIA).

Pada hari yang sama, Juru Bicara Kementerian Luar Negeri Iran, Ramin Mehmanparast menyatakan bahwa Tehran telah memasang sentrifugal generasi baru untuk program pengayaan uranium dalam rangka meningkatkan program nuklir damai negara ni.

Sebagai penandatangan Traktat Non-Proliferasi Nuklir (NPT) dan anggota Badan Energi Atom Internasional (IAEA), Iran berhak mengembangkan dan mendayagunakan teknologi nuklir untuk tujuan damai.

Selain itu, IAEA juga telah melakukan berbagai peninjauan dan pengawasan secara konstan terhadap fasilitas nuklir Iran dan tidak pernah menemukan bukti adanya penyimpangan dalam program nuklir Iran yang mengacu pada tujuan militer.

Sumber: Irib

Tidak ada komentar:

Posting Komentar