Pages

Selasa, November 27, 2012

Menhan Menerima Ketua Delegasi SASTIND People's Republic of China

JAKARTA-(IDB) : Menteri Pertahanan RI, Purnomo Yusgiantoro, Selasa ( 27/11) menerima kunjungan ketua delegasi State Administration of Science, Technology and Industry for National Defence (SASTIND) People's Republic of China (PRC), Chen Qiufa, di Kantor Kemhan, Jakarta. 

Turut mendampingi Menhan, Dirjen Pothan, Pos. M. Hutabarat, Kabaranahan Mayjen TNI Ediwan Prabowo, S.IP dan Kapuskom Publik, Brigjen TNI Bambang Hartawan.




Sumber : DMC

Anoa Dan Terrex Saling Intip Kemampuan

BANDUNG-(IDB) : Ajang latihan bersama mempunyai arti penting. Selain sebagai ajang membangun kepercayaan, dalam latihan bersama juga dilakukan uji taktik, strategi hingga kemampuan alutsista. 

Artinya, dalam ajang Latma inilah angkatan bersenjata bisa mengintip kemampuan persenjataan rekannya. Demikian juga yang terjadi dalam Latma Safkar Indopura 24/2012 di Cipatat Bandung Jawa Barat, antara TNI AD dengan AD Singapura. 

 
Dalam kesempatan ini, masing-masing angkatan bersenjata menyuguhkan alutsista andalan mereka. Singapura dengan panser Terrex sementara Indonesia punya Panser Anoa.

Dari sejumlah kegiatan lapangan, dilaporkan kemampuan Anoa tidaklah bisa dianggap remeh. Secara mobilitas, Anoa bahkan mengungguli Terrex. Body yang lebih kecil dan ringan, membuat Anoa lebih lincah bergerak di ruangan sempit. Namun demikian, secara perangkat elektronis, Terrex jelas lebih unggul. Lihat saja kokpit Terrex yang dipenuhi peralatan elektronika ini.

Namun demikian, ini bukanlah ajang menang-kalah. Dengan membandingkan langsung, pihak TNI-AD maupun para insinyur di Pindad bisa mendapat masukan mengenai pengembangan Anoa. Jadi bukan tidak mungkin, kedepannya panser Anoa mendapat sentuhan elektronis setaraf Terrex.
  
 
 
Sekedar informasi tambahan, Latma Safkar Indopura berlangsung mulai tanggal 21 hingga 28 november. Sedangkan pasukan dan personel pendukung yang dilibatkan dalam latihan bersama ini sejumlah 1.150 personel terdiri dari TNI AD 700 personel dan AD Singapura 450 personel.






Sumber : ARC

Bandar Antariksa Akan Dibangun di Morotai

SERPONG-(IDB) : Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) memilih Morotai, Maluku Utara, sebagai lokasi pembangunan bandar antariksa. Morotai mengalahkan tiga calon lainnya yaitu Biak, Nias dan Enggano.

Kepala LAPAN, Bambang S. Tedjasukmana mengatakan hal tersebut dalam seminar "Menyongsong 50 Tahun Kedirgantaraan Nasional" yang diadakan di Puspiptek Serpong, Selasa (21/11/2012).

Bambang mengatakan, "Kita sudah kaji Enggano, sudah periksa infrastrukturnya. Kelebihannya di Morotai punya 7 landasan yang panjangnya mencapai 3 km bekas Perang Dunia II. Selain itu kita lihat di Enggano ada potensi untuk tsunami."

Dari sisi sosiologis, tidak ada tanah adat di Morotai sehingga pembebasan tanah untuk kepentingan pembangunan bandar antariksa akan lebih mudah. Jumlah penduduk di Morotai juga hanya 60.000 jiwa, belum terlalu padat.

Bandar antariksa di Morotai, jika dibandingkan dengan bandar antariksa lain di dunia memiliki kelebihan. Bandar antariksa ini terletak di wilayah ekuator. Secara ekonomis, peluncuran di ekuator lebih murah.

Bambang juga mengatakan, wilayah Morotai berdekatan dengan Samudera Pasifik. Peluncuran roket bisa dilakukan secara langsung tanpa melewati negara tetangga. Hal ini memudahkan program peluncuran yang akan dilakukan.

Meski demikian, Bambang mengungkapkan, "Masih butuh waktu panjang untuk membangun bandar antariksa. Kita targetkan tahun 2025."

Sebagai langkah awal, LAPAN akan mencoba meluncurkan roket RX-550 pada tahun 2013. LAPAN juga akan merencanakan tata ruang, pembangunan launcher, pemindahan alat meteorologi serta pembangkit listrik.

Sebelumnya, LAPAN telah mengembangkan fasilitas peluncuran satelit di Pameungpeuk, Jawa Barat. Lokasi tersebut tidak bisa digunakan sebagai tempat pembangunan bandar antariksa karean terlalu padat.

Saat ini, ada 6 lokasi di Morotai yang akan dikaji sebagai lokasi bandar antariksa. Keenamnya adalah Tanjung Gurango, Tanjung Segowo, Desa Bido, Desa Mira, wilayah antara Desa Sangowo dengan Desa Daeo, Morotarai Timur dan Tanjung Sangowo dan Pulau Tabailenge. 





Sumber : Kompas

Demi NKRI, Indonesia Harus Punya Kekuatan Maritim Yang Tangguh

JAKARTA-(IDB) : Indonesia harus membangun kekuatan maritim yang tangguh. Selain sebagian besar wilayah berupa lautan, potensi sumber daya kelautan juga sangat besar. Staf Ahli Menteri Pertahanan Susanto Zuhdi mengatakan, sinergi yang baik dari elemen bangsa untuk menjaga wilayah laut diperlukan. ”Ancaman di laut bukan hanya dari pihak militer asing,namun juga dari sipil,” tuturnya dalam seminar maritim di Jakarta kemarin.

Dalam upaya memperkuat wilayah perbatasan, termasuk masyarakat pesisir,Kementerian Pertahanan melakukan berbagai program pembangunan yang sekaligus mendorong laju kesejahteraan masyarakat perbatasan. Beberapa program pembangunan perbatasan yakni mengenai instalasi sumber air. Rektor Universitas Paramadina Anies Baswedan menilai, sudah lama Indonesia tidak lagi menjadi bangsa maritim yang tangguh.Padahal,potensi dari maritim Indonesia sangat kaya.

Menurut dia, kekayaan alam di laut bisa untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. ”Sudah saatnya Indonesia kembali mengembangkan potensi-potensi maritim yang tersimpan sebagai arah pembangunan negara,”sebutnya.

Sementara itu,Direktur Eksekutif Indonesia Maritime Institute (IMI) Y Paonganan mengatakan, perlu terus menerus dikampanyekan pentingnya Indonesia menjadi negara maritim yang tangguh dan berdaulat. Untuk mendukung tercapainya hal itu, pihaknya mengampanyekan masalah ini ke kampuskampus di Indonesia.

Pihaknya bersama Universitas Paramadina juga menggagas pembentukan Pusat Studi Strategis Maritim di Universitas Paramadina untuk melakukan kajian-kajian perbatasan maritim. Program ini diharapkan bisa mendorong peningkatan kesejahteraan masyarakat di perbatasan.

Sebelumnya dalam wisuda Unhan, Guru Besar Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia Prof Emeritus Dorodjatun Kuntjorojakti menuturkan, dibandingkan negara kepulauan lainnya, posisi geografis Indonesia berpotensi menjadi penghambat yang mutlak bagi lalu lintas laut global. Sekitar 40% pelayaran dunia harus melalui perairan Indonesia.

Tiga alur laut kepulauan Indonesia (ALKI) yang bisa dilalui pelayaran internasional, lanjut dia, merupakan jalur yang sangat strategis.”Indonesia memiliki national interestdi semua bidang kehidupan,” katanya. Di antara national interest itu,lanjut dia,terdapat vital interest yakni national interest yang berpotensi memicu perang. 





Sumber : Sindo

Amankan Selat Malaka Dan Natuna TNI AL Kerahkan 8 KRI

JAKARTA-(IDB) : Komandan Gugus Keamanan Laut Komando Armada RI Kawasan Barat (Armabar) mengerahkan delapan kapal perang dalam operasi keamanan laut di perairan Selat Malaka dan Natuna. Operasi bernama Alur Pari-12 dan Taring Pari-12 ini dipimpin Komandan Guskamla Koarmabar, Kolonel Laut (P) Arusukmono Indra Sucahyo.

Kepala Dinas Penerangan Koarmabar, Letkol Laut (KH) Agus Cahyono di Jakarta, Senin (26/11), mengatakan, operasi Alur Pari digelar digelar intensif dan berkelanjutan guna mengamankan alur laut perairan Indonesia khsusnya di perairan Natuna hingga perairan Pulau Bangka Belitung. "Wilayah perairan ini merupakan jalur lalu lintas pelayaran kapal -kapal niaga maupun para pengguna laut lainnya," jelas dia.

Sedangkan Taring Pari-12, lanjut dia, salah satu Operasi yang digelar di perairan Selat Malaka hingga perairan Sabang. Tugasnya, mengemban fungsi dan peran TNI AL dalam menegakan kedaulatan dan hukum di laut khususnya wilayah barat Indonesia.

Delapan KRI yang dilibatkan, yakni patroli cepat FPB 57 , patroli cepat 40 antara lain KRI Pati Unus-384, KRI Welang-808, KRI Sigurot-864, KRI Silea-858 dan KRI Clurit-641, serta KRI Tenggiri-865. Selain itu, dua KRI jenis Kapal Cepat Rudal KRI Clurit-641, KRI Welang-808.

Dibagian lain, TNI Angkatan Udara dan Royal Singapore Air Force (RSAF) menggelar latihan bersama formasi penyerangan ke darat di wilayah Lombok dan Sumbawa, Senin (26/11). Latihan bersama Combined Formation Flight (CFF) sesi dari Latihan Bersama Indopura XVII/2012.





Sumber : SuaraKarya

Amerika Siagakan Armada Kapal Perang Di Teluk

TELUK-(IDB) : Amerika Serikat akan menyiagakan kapal induk USS John C Stennis di perairan Teluk Persia dalam beberapa hari ke depan. Kapal ini ditempatkan di dekat Iran untuk mengantisipasi jika AS berperang dengan negara tersebut.

Diberitakan Telegraph, Minggu 25 November 2012, kapal induk yang bisa mengangkut 70 pesawat tempur ini memiliki misi untuk mengamankan perairan di sekitar Selat Hormuz, Iran, jalur pelayaran terpadat di dunia.
 
Pemerintahan Mahmoud Ahmadinejad sebelumnya mengancam, akan menutup selat ini jika negara mereka berperang dengan AS dan Israel. Jika ini terjadi, kapal induk John C Stennis di armada ke-lima AS siap mengantisipasinya.

"Apakah nanti akan ada ancaman? Jawabannya ya. Apakah bisa ditanggulangi? Juga ya," kata Laksamana Muda Mike Shoemaker yang akan mengomandani serangan jika selat itu ditutup Iran.

Berawakkan 5.000 kru kapal dan tentara, USS John C Stennis bisa menanggulangi setiap ancaman Iran, seperti rudal anti kapal perang, kapal selam mini, hingga boat serangan bunuh diri. Menurut Shoemaker, dengan kapasitas ini, AS bukanlah tandingan angkatan laut Iran.

Namun, yang akan menjadi kekawatiran AS adalah ranjau laut Iran. "Jika Iran menenggelamkan tanker, maka selat itu bisa ditutup berhari-hari hingga berminggu-minggu. Apalagi jika ada penebaran ranjau laut besar-besaran, maka akan butuh waktu lama membersihkannya," kata Shoemaker.
Pekan lalu, USS John C Stennis sandar di pelabuhan di Bahrain, markas armada ke-lima AS, dan akan tiba di Teluk beberapa hari lagi.

Iran telah beberapa kali menuai ancaman dari Israel, sekutu Amerika Serikat, terkait program nuklir mereka. Israel yang meyakini Iran tengah membuat senjata nuklir mengancam akan menyerang Teheran jika Ahmadinejad tidak menghentikan program nuklirnya tersebut.

Iran balik mengancam. Ahmadinejad mengatakan bahwa negaranya akan menutup Selat Hormuz, jalur pelayaran dari Teluk Persia menuju perairan bebas. Wilayah ini adalah jalur penting pengiriman minyak dan gas dari Timur Tengah ke seluruh dunia.





Sumber : Vivanews