Pages

Selasa, Maret 12, 2013

Berita Foto : Rajawali Perkasa di Halim Perdanakusuma

JAKARTA-(IDB) : Suara dentuman menggelegar  desertai rentetan senjata dan pelepasan tanda peserta latihan oleh Komandan Wing 1 Lanud Halim Perdanakusuma tanda berakhirnya latihan Rajawali Perkasa (Rajasa) 2013  kepada perwakilan masing-masing komando latihan dan pelaku latihan. 

Latihan ini dilaksanakan selama tiga hari dan berakhir dengan sukses tanpa ada insedent. Latihan dengan Sandi Rajawali Perkasa secara resmi ditutup oleh Komandan Wing 1 Lanud Halim Perdanakusuma Kolonel Pnb Fajar Prasetyo mewakili Komandan Lanud Halim di Taxy Way Echo Lanud Halim Perdanakusuma, Sabtu (9/3).

Komandan Lanud Halim Perdanaksuma Marsekal Pertama TNI A. Adang Supriyadi, S.E dalam sambutan yang dibacakan Komandan Wing 1 Kolonel Pnb Fajar Prasetyo menjelaskan  Latihan Rajawali Perkasa yang telah dilaksanakan untuk melatih dan menambah pengetahuan tentang penerapan protap yang ada di satuan Lanud Halim Perdanakusuma serta untuk mengembangkan taktik dan teknik operasi udara oleh setiap unsur yang terlibat didalam latihan.            Oleh karenanya latihan ini suatu proses latihan yang bertahap dan berlanjut serta lebih meningkatkan kualitas serta diusahakan seperti kejadian yang sebenarnya.

Lebih lanjut dikatakan dengan selesainya pelaksanaan latihan ini maka kita sudah mempunyai pengalaman yang sangat berharga untuk dijadikan pelajaran di masa yang akan datang dan evaluasi mekanisme tersebut untuk dikembangkan dalam tahap-tahap selanjutnya.    Evaluasi yang dimaksud yaitu sudah sejauh mana pelaksanaan latihan, apakah telah sesuai dengan petunjuk maupun skenario latihan, sejauhmana telah memenuhi dan sasaran yang harus dicapai,  demikian pula harus dicari faktor-faktor yang mempengaruhi sehingga pada latihan yang akan datang tidak terulang lagi, harap Komandan Lanud.




Sumber : ARC

Prajurit Kopaska Tingkatkan Kemampuan Menembak dan Renang

SURABAYA-(IDB) : Prajurit Komando Pasukan Katak (Kopaska) Koarmatim meningkatkan kemampuan berenang dan menembak persiapan untuk menghadapi Kejuaraan Porwiltim  dan Kompetisi Menembak Tingkat Nasional Piala Danpaspampres Cup  VIII tahun 2013. Latihan menembak dipimpin oleh Kapten Laut (S) Bambang H.W yang menjabat sebagai Komandan Detasement 4 Satuan Komando Pasukan Katak Armada Timur.  Sedangkan latihan renang dipimpin oleh Wakil Komandan Kompi Markas Satkopaska Koarmatim Letda Laut (P) Mulyadi.

Materi latihan renang antara lain Orentasi Bawah Air (OBA) dan persiapan Triatlon untuk menghadapi Porwiltim, 11 prajurit  Kopaska  di drill berenang setiap hari, mulai pukul 09.00 Wib sampai pukul 11.00 Wib, dengan menempuh jarak 3000 meter. Triatlon adalah tiga perlombaan dijadikan satu antara lain berlari, berenang dan bersepeda. Pada latihan kali ini Kopaska berkonsentrasi untuk meningkatkan kemampuan berenangnya.

Walaupun sudah tidak diragukan lagi kemampuan berenangnya, prajurit Kopaska tidak pernah menyepelekan siapapun yang akan menjadi pesaingnya dalam kejuaraan Porwiltim nantinya, hal ini ditindak lanjuti dengan cara tetap berlatih dan terus berlatih sesuai dengan semboyan Kopaska “Kami bukan prajurit yang hebat tetapi kami adalah prajurit yang terlatih dan terus berlatih”.

Dalam hal menembak, prajurit Kopaska meningkatkan kualitas ketepatan menembak yang dilaksanakan di Lapangan Tembak Ambalat, Koarmatim hari ini Senin (11/03) untuk memperebutkan dalam kejuaraan Piala Danpaspampres Cup VIII  2013 dalam rangka Hari Bhakti Paspampres ke-67.  Dalam latihan ini enam prajurit Kopaska latihan menembak pistol jenis Colt model Grand buatan Chezcosz Clovacea kaliber 3,8 mm dengan jarak sasaran  25 meter.

Materi kejuaraan menembak terbuka yang diadakan oleh Paspampres antara lain menembak perorangan dan menembak beregu. Selain untuk kalangan militer, kejuaraan menembak ini juga dibuka untuk umum. Pelaksanaan lomba adalah pada hari Kamis (4/4) sampai dengan hari Minggu (7/4) dimulai pukul 08.00 Wib sampai dengan selesai di lapangan tembak Perbakin Gelora Bung Karno Jakarta dan lapangan tembak Kopasus Cijantung dan Marinir Cilandak Jakarta. 





Sumber : Koarmatim

Gelar Kesiapan Satgas MTF TNI XXVIII - E UNIFIL Lebanon

JAKARTA-(IDB) : Asisten Operasi Panglima TNI Mayor Jenderal TNI Hambali Hanafiah meninjau kesiapan dan perlengkapan Satgas MTF TNI Konga XXVIII - E UNIFIL Lebanon dalam acara gelar perlengkapan personel dan material di dermaga Kolinlamil Tanjung Priok, Jakarta Utara belum lama ini, Jumat (8/3).

Dalam peninjauan tersebut  Asops Panglima TNI didampingi Pangarmatim Laksda TNI Agung Pramono, S.H., M.Hum, Pangkolinlamil Laksda TNI Darojatim, Komandan Pusat Misi Pemeliharaan Perdamaian (PMPP) TNI Brigjen TNI Imam Edy Mulyono, M.Sc, Kepala Staf Kolinlamil Laksamana Pertama Karma Suta serta pejabat Mabes TNI dan Mabesal.

Acara gelar kesiapan pemberangkatan Satgas Maritim tersebut untuk mengecek seluruh perlengkapan material, bekal umum, suku cadang kapal dan Helikopter maupun perlengkapan lainnya yang dibutuhkan dalam mendukung pelaksanaan tugas nantinya.

Dalam amanatnya, Asops Panglima TNI berharap dengan dilaksanakannya gelar perlengkapan ini, jika masih terdapat kekurangan dalam hal pemenuhan kelengkapan Satgas, dapat diketahui lebih dini dan dapat segera dipenuhi sesuai dengan standar yang dipersyaratkan oleh PBB.    “ Seluruh perlengkapan material yang diberikan merupakan barang inventaris negara yang harus dipertanggung jawabkan, oleh karena itu penggunaan setiap peralatan agar mematuhi prosedur yang telah ditentukan,” kata Asops Panglima TNI.

Pada acara tersebut,  Asops Panglima TNI mengecek dan melihat dari dekat sampel perlengkapan perorangan, suku cadang KRI dan Helicopter BO 105 yang telah diterima personel Satgas MTF TNI XXVIII - E UNIFIL Lebanon. Selesai acara gelar kesiapan personel, serta meninjau KRI Diponegoro-365 untuk mengecek kesiapan kapal perang tersebut.

Dari gelar kesiapan dan perlengkapan tersebut, Asops Panglima TNI merasa puas dan yakin bahwa KRI Diponegoro-365 dan Personel Satgas MTF TNI XXVIII - E UNIFIL Lebanon telah siap untuk diberangkatkan oleh Panglima TNI. 





Sumber : Koarmatim