Pages

Senin, Februari 04, 2013

Amerika Korsel Mulai Latihan Perang

SEOUL-(IDB) : Militer Amerika Serikat dan Korea Selatan kembali menggelar latihan perang bersama, kali ini  selama tiga hari, yang dimulai Senin 4 Februari 2013. Latihan militer ini disinyalir untuk memberikan ancaman dan pesan pada Korea Utara yang berencana melakukan uji nuklir.

Diberitakan BBC, latihan gabungan nanti akan melibatkan kapal selam nuklir AS USS San Fransisco dan bertempat di pantai timur semenanjung Korea. Tidak disebukan rincian latihan nanti, namun menurut sumber, latihan akan melibatkan tembakan peluru tajam, manuver laut dan deteksi kapal selam.

Pejabat kedua negara menegaskan bahwa latihan ini telah dijadwalkan sejak lama, bahkan sebelum Korut mengumumkan akan melakukan uji nuklir mereka yang ketiga. Namun, Kepala Staf Militer Korea Utara, Jung Seung-Jo menyiratkan bahwa latihan tersebut untuk unjuk gigi dan menakut-nakuti Korut.

"Kedatangan kapal selam nuklir AS ke wilayah ini dengan sendirinya adalah pesan bagi Korea Utara," kata Jung.
 
Picu Perang

Sementara itu, pihak Korut berang atas latihan itu. Dalam pernyataan resmi, pemerintah Korut mengatakan bahwa latihan gabungan itu "memicu perang."

Sebelumnya, pemerintah Korsel dan AS telah memperingati Korut bahwa mereka akan menanggung akibatnya jika tetap melakukan uji nuklir tersebut.
Rencana ujicoba nuklir ini diumumkan Korut setelah diberlakukannya sanksi baru atas Pyongyang oleh PBB, terkait peluncuran roket Desember lalu. Pemerintah Korsel meyakini bahwa Korut saat ini tengah dalam tahap akhir uji nuklir.

"Kami menilai Korut hampir menyelesaikan persiapan uji nuklir kapan saja, tinggal menunggu keputusan politis," kata juru bicara Kementerian Pertahanan Korsel Kim Ming-seok.




Sumber : Vivanews

AS Serahkan Pesawat Tempur F-16 Kepada Mesir

KAIRO-(IDB) : Amerika Serikat mulai melakukan penyerahan awal empat dari total 20 pesawat tempur jenis F-16 kepada Mesir.

Duta Besar AS untuk Mesir Anne Patterson seperti dikutip media massa setempat mengatakan pemenuhan pesanan Mesir atas pesawat tempur tersebut akan berlangsung dalam tahun ini.

"Penyerahan pesawat tempur itu menandakan hubungan bilateral AS-Mesir berjalan baik yang dijalin dalam 34 tahun terakhir," kata Dubes Anne.

Disebutkan, pembelian Mesir atas pesawat tempur buatan AS itu merupakan kerangka kerja sama di bidang pertahanan yang saling menguntungkan.

Dana pembelian pesawat tersebut diambil dari program bantuan tetap AS kepada Mesir senilai 1,3 miliar dolar AS setiap tahun.

Selain bantuan militer, dana tersebut juga diperuntukkan untuk mendukung program keamanan dan Mesir dan pemberantasan terorisme, kata Dubes Anne.




Sumber : Antara

Taiwan Beli Radar Canggih Peringatan Dini Dari Amerika

TAIPEI-(IDB) : Taiwan menggelar tata radar peringatan dini buatan Amerika Serikat, yang dapat memberikan peringatan lebih dari enam menit sebelum serangan rudal Cina. Taiwan rentan ancaman serbuan militer dari beberapa negara potensial di kawasan Asia Timur.

Radar itu ditempatkan di puncak gunung di daerah utara Hsinchu, mulai memberikan keterangan pengawasan setelah acara dipimpin Kepala Staf Umum Angkatan Bersenjata Taiwan, Jenderal Angkatan Udara Yen Ming,  Jumat.

"Radar itu dapat memberikan kita peringatan lebih dari enam menit untuk mempersiapkan serangan-serangan mengejutkan," kata Letnan Jenderal Angkatan Udara Wu Wan-chiao, kepada AFP.

Suratkabar "Liberty Times" memberitakan sistem peringatan bertahap berharga 1,38 miliar dolar AS itu dapat mendeteksi benda-benda yang terbang sampai sejauh 5.000 km. Sistem itu memungkinkan Taiwan memiliki pengawasan luas ketika Korea Utara meluncurkan roket Desember dan China melakukan uji coba sistem anti-rudalnya kemudian.
Taiwan memutuskan membeli sistem yang mahal itu dari AS seteah krisis rudal 1995-1996, ketika China melakukan uji-uji coba rudal balistik di perairan lepas pantai Taiwan untuk berusaha mengintimidasi pulau itu sebelum pemilihan presiden langsung pertamanya.

"Ini adalah sistem paling canggih jenis itu di dunia, dan itu diperlukan sekali karena China mengarahkan lebih dari 1.000 rudal balistik ke Taiwan," kata Chano Shih-chang , waktu itu adalah menteri pertahanan di parlemen tahun 2011 dan menambahkan sistem itu juga mampu mendeteksi rudal-rudal jelajah.

Hubungan antara Taipei dan Beijing membaik sejak Ma Ying-jeou dari Partai Koumintang yang bersahabat dengan China menjadi presiden pada 2008.




Sumber : Antara

Wamenhan Uji Unimog Dan Kunjungi Pembangunan UNHAN Di PMPP

BOGOR-(IDB) : Wakil Menteri Pertahanan RI Sjafrie Sjamsoeddin, bersama Kepala Staf Angkatan Darat  Jenderal TNI Pramono Edhie Wibowo, Minggu (3/2), melaksanakan uji kelayakan kendaraan truk Unimog eks TNI, sekaligus meninjau pelaksanaan pembangunan Universitas Pertahanan (UNHAN) di Pusat Misi Pemeliharaan Perdamaian (PMPP), Sentul, Bogor, Jawa Barat. 

Turut hadir dalam kesempatan tersebut, Gubernur Lemhannas  Prof. Dr. Ir. Budi Susilo Soepandji, DEA, Rektor Universitas Pertahanan Mayjen TNI Ir. Drs. Subekti, M.Sc., M.P.A, beserta beberapa pejabat eselon I dan II Kemhan, pejabat Lemhanas, pejabat Unhan dan pejabat TNI-AD.




Sumber : DMC

Berita Foto : Panglima TNI Menerima KSAD Jepang

JAKARTA-(IDB) : Panglima TNI Laksamana TNI Agus Suhartono menerima kunjungan kehormatan Chief of Staff, Japan Ground Self-Defense Force (KSAD Jepang) Jenderal Eiji Kimizuka, di Mabes TNI Cilangkap, Selasa (29/1). Dalam pertemuan tersebut, KSAD Jepang mengatakan bahwa kerjasama yang telah terjalin selama ini agar ditingkatkan serta mengharapkan pelatihan-pelatihan diantaranya mengenai Disaster dan Medical.

Panglima TNI Laksamana TNI Agus Suhartono menyambut kedatangan Jenderal Eiji Kimizuka. 
 
Panglima TNI Laksamana TNI Agus Suhartono menerima Jenderal Eiji Kimizuka dengan didampingi KSAD Jenderal TNI Pramono Edhie Wibowo. 

Panglima TNI Laksamana TNI Agus Suhartono dan Jenderal Eiji Kimizuka bertukar cinderamata. 





Sumber : Detik